Jadwal Padat, PSIS Buka Opsi Rotasi Kontra Madura United
Vivagoal – Liga Indonesia – Caretaker PSIS Semarang, Imran Nahumarury mengungkapkan bakal melakukan rotasi saat berjumpa dengan Madura United dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/22 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (29/9) esok hari.
Seperti yang diketahui, klub-klub Liga 1 tengah dihadapkan dengan jadwal padat. Usai melakoni pekan ke-4 di akhir pekan kemarin, kini sejumlah tim sudah kembali akan bertanding untuk menghadapi pekan ke-5.
Sebagai contoh, PSIS baru menghadapi Arema FC yang berakhir dengan skor imbang 0-0 akhir pekan kemarin. Untuk itu, Imran tak menutup kemungkinan untuk melakukan rotasi demi menjaga kebugaran pemainnya.
Baca Juga:
- PSG Pati Takluk dari Persis, Begini Reaksi Atta Halilintar
- Bali United Waspadai Kedalaman Pemain Borneo FC
- Nama Besar Bali United jadi Motivasi Borneo Curi Poin
- Waktu Recovery Singkat, Stefano Cugurra Telah Siapkan Program Khusus
“Para pemain sudah recovery, tapi mungkin saya akan sedikit melakukan rotasi karena pertandingan kita dekat-dekat. Terlepas dari itu, intinya kita sudah siap menghadapi Madura United nanti,” kata Imran dalam konferensi pers virtual, Selasa (28/9) siang WIB.
Kendati demikian, Imran sudah cukup puas dengan performa pemainnya. Meski mengarungi kompetisi dengan jadwal yang padat, Laskar Mahesa Jenar masih belum terkalahkan sejauh ini.
“Yang pasti saya bersyukur dengan penampilan anak-anak di empat laga terakhir, terutama tiga laga terakhir. Meski laga terakhir lawan Arema tidak sesuai dengan gameplay kita, tapi kita harus apresiasi semua pemain karena di situasi dan kondisi yang sulit mereka masih bisa meraih poin,” jelasnya.
Pencapaian tersebut membuat PSIS kini bertengger di posisi empat klasemen sementara BRI Liga 1 2021/22. Dari empat pertandingan, mereka sukses mengantongi 8 poin dengan rincian 2 kali menang dan 2 kali imbang.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com