Cuma Akan Main di Liga Europa, Kenapa Ronaldo Bertahan di Man United
Cristiano Ronaldo, Man United, Foto: dok bola.com

Cristiano Ronaldo Tidak Akan Ikut Latihan, Semakin Dekat dengan Pintu Keluar?

Muhammad Ilham - July 4, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga InggrisCristiano Ronaldo dikabarkan tidak akan ikut serta dalam latihan perdana Manchester United, Minggu (3/7), karena alasan keluarga. Pertanda rumor hengkangnya semakin nyata?

Rumor kepergian Cristiano Ronaldo dari Man United memang sedang ramai-ramainya diperbincangkan. Ronaldo sendiri dirumorkan akan pergi dari Man United dikarenakan dirinya ingin bermain di tim yang berlaga di Liga Champions. Sedangkan, Man United hanya bisa bermain di Liga Eropa pada musim depan.

Rumor tersebut semakin diperkuat dengan adanya pemberitaan mengenai absennya Ronaldo dalam latihan perdana Man United bersama Erik ten Hag, Minggu (2/7). Dilaporkan oleh Express, Ronaldo tidak akan mengikuti latihan perdana dikarenakan urusan keluarga.

Padahal, latihan ini harus dijalani oleh seluruh pemain Man United. Latihan ini juga digunakan sebagai persiapan untuk menjalani tur pramusim di berbagai negara, terutama di benua Asia. Namun, Ronaldo memilih untuk tidak datang ke latihan tersebut.


Baca Juga:


Padahal, pemain anyar Man United, Tyrell Malacia, sudah hadir di latihan tersebut. Padahal, dirinya baru saja diresmikan oleh Setan Merah pada hari libur kemarin.

Tentunya ketidakhadiran Ronaldo di latihan perdana Man United memperkuat rumor kepergiannya dari Setan Merah. Beberapa tim seperti Bayern Munich dan Chelsea FC tertarik untuk memboyongnya jika memang rumor keinginannya untuk hengkang benar adanya.

Ketahuan Banting HP Penonton, Polisi Selidiki Ronaldo
Sumber: Detik Sport

Akan tetapi, Man United sendiri tidak ingin melepaskan sang pemain. Pasalnya, Ronaldo sendiri menjadi salah satu pahlawan Man Unite di musim 2021/22. Tanpa pundi-pundi gol yang ia berikan, mungkin Man United sudah terjebak di lembar kedua Liga Inggris.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com