Man United Akan Targetkan Benjamin Sesko Untuk Gantikan Cristiano Ronaldo?
Vivagoal – Liga Inggris – Rumor baru mengenai transfer Man United kembali muncul, dan kali ini nama Benjamin Sesko dikaitkan dengan skuat Man United pada bursa transfer tahun 2023 mendatang.
Seperti yang diketahui, salah satu target utama Man United sejak musim panas kemarin adalah untuk mendatangkan striker baru. Terutama dengan kemungkinan cabutnya Cristiano Ronaldo musim depan.
Nama Benjamin Sesko sendiri mulai muncul setelah The Telegraph melaporkan apabila ia menjadi salah satu nama yang ditargetkan oleh skuat Setan Merah untuk memperkuat lini serang mereka.
Baca Juga:
- Liverpool Bisa Amankan Gelandang Atletico Madrid
- Jelang Piala Dunia, Legenda Newcastle Puji Kapten Klub
- Aaron Wan-Bissaka Berpotensi Cabut Dari Old Trafford Januari Mendatang
- Roberto Firmino Tak Dipilih Ke Dalam Timnas Brazil
Berdasarkan laporan tersebut, Erik Ten Hag sendirilah yang tertarik untuk mengamankan striker berusia 19 tahun tersebut ke skuat Man United. Sesko sendiri meski masih belia sudah menjadi salah satu striker yang diandalkan oleh skuat RB Salzburg.
Tak hanya masih muda dan bertalenta, gaya bermain Sesko juga dikabarkan sangat sesuai dengan taktik yang diaplikasikan oleh Erik Ten Hag, membuat pihak Man United cukup serius untuk bisa mengamankan jasa sang striker musim depan.
Meskipun demikian, jika ingin mengamankan Sesko, maka Man United harus siap keluar uang banyak. Karena Salzburg dikabarkan sudah siap membayar 24 juta euro untuk memperpanjang kontraknya tahun 2023 mendatang. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com