Kabar Buruk bagi Jerman! Niclas Fullkrug Terpaksa Menepi pada Laga Pertama Piala Dunia 2022
Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Penyerang SV Werder Bremen, Niclas Fullkrug, diragukan tampil bersama Timnas Jerman di laga awal Piala Dunia 2022.
Tim asuhan Hansi Flick itu akan menghadapi Timnas Jepang pada Rabu (23/11), malam WIB, sebagai laga pertama mereka di penyisihan grup E Piala Dunia 2022.
Sayangnya, bintang Werder Bremen, Niclas Fullkrug tak terlihat mengikuti sesi latihan bersama rekan-rekannya di Qatar. Hal ini jelas menimbulkan pertanyaan mengenai kehadiran Fullkrug di laga pembuka yang akan segera digelar dalam waktu dekat.
Dilansir dari Bulinews, manajer Der Panzer, Oliver Bierhoff, menyatakan bahwa sang pemain sedang sakit sehingga harus beristirahat untuk beberapa waktu.
Baca juga:
- Azpilicueta Bertekad Raih Gelar Kedua Spanyol di Piala Dunia 2022
- Pujian Messi Buat Thiago Almada: Dia Tidak Takut Siapapun!
- Siapa Thiago Almada yang Masuk Skuad Argentina Menggantikan Joaquin Correa?
- Alphonso Davies Berpeluang Absen pada Laga Pembuka Kanada di Piala Dunia 2022
“Niclas terserang suatu virus. Saya tak bisa memberikan diagnosa berapa lama ia harus absen. Kami akan terus memantau kondisinya setiap jam. Saya rasa masih banyak waktu sampai ia pulih dan siap untuk bermain,” tutur Bierhoff.
Fullkrug turun sebagai pemain subsitusi pada laga pra Piala Dunia kontra Oman yang dijalani der Panzer, Kamis (17/11) lalu. Ia bahkan berhasil mencetak gol tunggal pada laga tersebut, yang juga merupakan debutnya bersama tim nasional.
Training in Qatar 🏋️♀️
Only Niclas Füllkrug was missing (flu). pic.twitter.com/edJnDg13uQ
— germanfootball_dfb (@DFB_Team_EN) November 19, 2022
Sebagai top scorer Werder Bremen, tentunya Hansi Flick berharap kehadiran Fullkrug bisa mempertajam serangan timnya dan membawa Der Panzer menjuarai Piala Dunia 2022.
Di sisi lain, Thomas Muller yang sebelumnya sempat menepi karena cedera sudah terlihat mengikuti sesi latihan bersama di Qatar. Kehadirannya jelas menjadi pertanda bagus bagi Hansi Flick untuk menurunkan Muller di laga kontra Jepang mendatang. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com