Kroasia vs Maroko: Walid Regragui Waspadai Motivasi dan Semangat Luka Modric
Sumber: rte.ie

Kroasia vs Maroko: Walid Regragui Waspadai Motivasi dan Semangat Luka Modric

Catrine Mega - December 17, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalPiala Dunia 2022 – Timnas Maroko akan berhadapan dengan Kroasia di babak perebutan juara tiga Piala Dunia 2022, Sabtu (17/12) malam WIB. Meski sudah pernah bertemu di babak penyisihan grup, Maroko menyadari tantangan berat yang akan mereka hadapi Sabtu malam ini.

Pelatih Maroko, Walid Regragui baru saja mencatatkan sejarah dengan membawa Maroko ke babak semifinal sebagai tim asal Afrika pertama yang berhasil finish sebagai empat besar. Namun, Regragui  menyadari betul ancaman yang akan ditebarkan Kroasia pada laga nanti.

Sumber: managingmadrid.com

Regragui juga paham tentang motivasi Modric di Piala Dunia 2022 ini. Sang pelatih meyakini bahwa Modric ingin mencapai hasil terbaik di ajang internasional paling bergengsi tersebut.

“Saya tak yakin apakah ini akan menjadi Piala Dunia terakhir Modric tapi saya mengenalnya sebagai pemain. Dia adalah salah satu pemain terbaik dunia. Dia seorang kompetitor dan saya tahu dia ingin mengakhiri Piala Dunia ini dengan berkelas,” tutur Regragui, dilansir dari ESPN.


Baca juga:


“Ketika kalian menghadapi pemain sebaik Modric yang ingin mencatatkan hasil positif, kalian harus menghormatinya dan kami harus mewaspadainya. Saya harap kami dapat memberikan perlawanan maksimal hingga akhir laga,” lanjutnya.

The Atlas Lions harus kehilangan dua pemain dari laga terakhir kontra Prancis. Romain Saiss dan Nayef Aguerd dipastikan absen pada laga mendatang karena cedera. Kehilangan dua pemain yang memegang kunci penting dalam permainan Maroko jelas akan memengaruhi performa mereka.

Kroasia vs Maroko: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
Kroasia vs Maroko, Foto: dok sportstars.id

Meski demikian, Regragui mengakui bahwa ia ingin naik ke podium bersama para pemainnya meskipun mereka gagal main di laga final.

“Sudah jelas kami ingin sesuatu yang berbeda. Kami ingin berada di laga final bukan di perebutan juara tiga. Tapi finish sebagai juara tiga tentu berdampak baik bagi image kami,” ungkap Regragui. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com