Beberapa Alasan Luka Jovic Akan Dijual Real Madrid
Vivagoal – La Liga – Salah satu raksasa la liga, Real Madrid dilaporkan siap untuk melepas striker mudanya, Luka Jovic pada bursa transfer musim panas mendatang.
Dilansir dari Don Balon, pelatih kepala Real Madrid, Zinedine Zidane masih belum mempercayai sosok Jovic untuk berada di skuad utamanya.
Sampai saat ini, Jovic masih belum mampu untuk menjawab ekspektasi dari publik sepakbola dan fans Real Madrid. Bahkan, mereka sempat meragukan kualitas dan performa sampai sejauh ini.
Real Madrid pun bersedia untuk tidak mengambil keuntungan bahkan merugi. Tim berjuluk Los Blancos itu akan menjual Jovic dengan mahar sebesar dibawah 60 juta Euro.
Baca Juga:
- 5 Pemain Ikonik Sebelum Era Messi-Ronaldo
- 5 Pemain yang Hengkang dan Kembali Lagi ke Klub Barcelona
- 5 Pemain Terbaik Argentina yang Pernah Bermain di La Liga
- 5 Fakta Sang Legenda Brasil, Rivaldo Ferreira
Pihak manajemen Los Galacticos -julukan Real Madrid- juga akan menerima tawaran yang datang dari klub lain untuk dijadikan pertimbangan. Banyak klub top Liga Inggris sangat menginginkan jasa seorang striker muda.
https://www.instagram.com/p/B-ReIiXHeA4/?utm_source=ig_web_button_share_sheet
Alasan lain Luka Jovic ingin dijual karena melanggar aturan dari pihak klub. Ia sengaja kabur diam-diam saat masa karantina akibat pandemi virus Covid-19.
Bahkan, saat Jovic kabur, dia memberikan alasan yang tidak masuk akal yakni ingin merayakan ulang tahun bersama pacarnya Sofija Milosevic di Serbia.
Tindakan yang seperti anak-anak ini telah melanggar aturan karantina dari semua klub di La Liga Spanyol. Ini menjadi sorotan media besar karena dinilai tidak menghormati dalam situasi sekarang ini.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com