Ratusan Miliar Disiapkan Juventus Untuk Boyong Achraf Hakimi
Vivagoal – Liga Inggris – Real Madrid sepertinya bakal kehilangan Achraf Hakimi pada bursa musim panas mendatang. Kabar menyebut, raksasa Serie A Italia, Juventus bakal menebus klausul beli sang pemain yang mencapai 42 juta euro atau setara 751,4 miliar rupiah.
Hakimi sendiri saat ini sedang memasuki bulan-bulan terakhirnya di Signal Iduna Park. Setelah menjalani dua musim masa peminjamannya di Dortmund, kebersamaannya akan berakhir pada 30 Juni mendatang.
Selama berseragam Dortmund, Hakimi selalu menjadi andalan untuk pos bek kanan dengan torehan 10 gol dan 17 assist dari 64 penampilan. Khusus untuk musim ini, Hakimi sudah melesakkan 7 gol dan 10 assist dari 36 penampilan.
Performa apiknya ini pun membuat manajemen Los Blancos tidak berniat melepasnya secara permanen ke Dortmund. Pelatih El Real, Zinedine Zidane berencana membawanya pulang ke Santiago Bernabeu musim panas mendatang setelah performa Dani Carvajal akhir-akhir ini mulai menurun di pos bek kanan.
Baca Juga:
- MU Ungguli Liverpool Dalam Catatan Premier League, Benarkah?
- Kane Optimis Pecahkan Rekor Gol di Timnas Inggris
- Klopp Tertarik Pada Dembele, Sanggupkah Liverpool Mendatangkannya?
- Akurasi Umpan TAA Dipertanyakan, Kok Bisa?
Namun meski Zidane disebut berniat memulangkan Hakimi musim depan, akan tetapi Madrid tak kunjung memberi kejelasan status setelah dalam beberapa laga terakhir Los Blancos ia malah lebih sreg memainkan Nacho Fernandez sebagai pesaing berat Carvajal.
Kondisi ini ternyata dipantau oleh Juventus. Tim asal Turin itu pun berencana membajak Hakimi dari El Real di bursa transfer nanti. Menurut kabar dari Calciomercato, pelatih Juve, Maurizio Sarri membutuhkan sosok bek kanan baru setelah tidak puas dengan performa Danilo.
Sarri melihat Hakimi lebih cocok dengan gaya bermainnya, sehingga ia merekomendasikan kepada manajemen Bianconeri agar segera mengamankan bek asal Maroko tersebut. Kans Juve sendiri cukup besar mendapatkan Hakimi mengingat Real Madrid tak kunjung memberi kepastian masa depan buat Hakimi.
“Jika Zidane memang menginginkan saya kembali, maka saya akan kembali. Tapi jika tidak, maka saya akan memilih melanjutkan karierku di klub hebat lainnya,” ucap Hakimi seperti dilansir dari Telefoot.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com