Stefano Pioli

AC Milan Sudah Cari Pengganti Stefano Pioli, Siapa?

Fachrizal Wicaksono - March 9, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – AC Milan diam-diam telah melakukan rencana untuk menggantikan Stefano Pioli dengan Ralf Rangnick pada musim panas depan. 

Perlu diketahui bahwa AC Milan telah resmi mendatangankan Stefano Pioli di pertengahan musim 2019/2020. Saat itu, AC Milan tidak puas dengan kepelatihan Marco Giampaolo sehingga mendatangkan Pioli ke tim berjuluk Rossonnerri itu.

Usai menggantikan Giampaolo, Pioli sukses menandatangani kontrak selama dua musim. Namun, belakangan ini muncuk kabar bahwa Pioli akan segera dilepas oleh AC Milan pada musim panas mendatang.

Baca Juga: 5 Fakta Bek Terbaik Dunia yang Dimiliki AC Milan

Hal ini berawal saat pemilik klub, Elliot Management dan CEO AC Milan ingin dilatih oleh sosok mantan pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick. Dikabarkan bahwa AC Milan telah memberikan kontrak yang disepakati oleh Ralf Rangnick.

Awal Mula dari Boban

Kabar ini bermula dari mantan CFO AC Milan, Zvonimir Boban. Ia menjelaskan bahwa Ralf Rangnick sudah menerima kesepakatan dengan AC Milan dengan kontrak selama tiga tahun.

Boban membeberkan komentar itu usai resmi ditendang oleh pihak manajemen AC Milan dari San Siro. Diketahui bahwa Boban dipecat usai bertengkar dengan Gazidis.

” Mereka berdua telah mencapai kesepakatan bersama pada akhir tahun 2019. Saya hanya bisa mendoakan yang terbaik. Yang saya tidak suka adalah paling tidak masalah ini harus dikonsultasikan bersama. Saya sebagai CFO sepatutnya mendapatkan informasi penting ini,” jelas Boban kepada wartawan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com