Milan Tanpa Maignan dan Hernandez Lawan Empoli, Pioli Kalem
Vivagoal – Serie A – Jelang duel kontra Empoli di Liga Italia, AC Milan malah harus kehilangan dua pilar pentingnya, seperti Mike Maignan dan Theo Hernandez. Namun hal tersebut tak membuat sang allenatore, Stefano Pioli panik.
AC Milan bakal melakoni laga tandang ke markas Empoli dalam lanjutan pekan ke-8 Liga Italia 2022/2023, Minggu (2/10) dinihari WIB. Duel kedua kesebelasan dijadwalkan digelar di Stadion Carlo Castellani.
Rossoneri mengusung misi bangkit pada laga kali ini usai kalah 1-2 atas Napoli di pekan sebelumnya. Hasil tersebut membuat AC Milan harus terlempar ke posisi lima dengan perolehan 14 poin, tertinggal tiga angka dari Napoli di peringkat pertama.
Meski begitu, jelang duel ini, AC Milan mendapatkan kabar baik dan kabar buruk. Kabar baiknya, Milan sudah bisa kembali diperkuat oleh penyerang andalannya, Rafael Leao usai menjalani skorsing karena kartu merah yang diterima di laga kontra Sampdoria di pekan ke-6.
Namun kabar buruknya, kiper utama Mike Maignan dan bek sayap andalan, Theo Hernandez cedera. Theo menderita cedera saat tampil di laga kontra Napoli. Sementara Maignan mendapat cedera ketika memperkuat timnas Prancis di jeda Internasional kemarin. Ia diperkirakan absen selama 1 bulan lamanya.
Tetapi, Stefano Pioli selaku juru taktik tim tetap kalem. Ia percaya dengan kedalaman skuad AC Milan bisa menutupi ketiadaan kedua pemain tersebut.
Baca Juga:
- Di Awal Kedatangannya di AC Milan, Mike Maignan Kiper Biasa Saja
- Cari Pelapis Junior Messias, AC Milan Incar Angel Correa di Atletico
- Buffon Salahkan Juventus Pernah Tolak Mike Maignan
- Cegah Rafael Leao Pergi, AC Milan Siap Beri Kenaikan Gaji Selangit
“Kami grup yang padu, saya percaya kepada semua pemain saya. Besok kami harus main sebagai satu kesatuan,” ujar Pioli seperti dilansir Football Italia.
“Ciprian Tatarusanu tahu bagaimana memainkan bola dengan kakinya, tapi memberi opsi kepada siapa yang memegang bola akan lebih penting. Kami harus tahu siapa.
“Kami akan memainkan 12 pertandingan dalam 44 hari, tapi kami tidak boleh mengubah mental kami. Saya tidak suka ketika mendengar kami harus mengelola energi kami. Kami harus selalu memberikan segalanya.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com