Adakan Pertemuan dengan Madrid, Milan Jajaki Negosiasi Dua Striker Ini, Siapa Saja

Adakan Pertemuan dengan Madrid, Milan Jajaki Negosiasi Dua Striker Ini, Siapa Saja?

Fido Moniaga - August 21, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – AC Milan sepertinya belum akan berhenti mendatangkan pemain baru musim panas ini. Pasalnya baru-baru ini disebutkan raksasa Serie A itu tengah mendekati Mariano Diaz dan Luka Jovic dari Real Madrid.

Milan sendiri sudah mendatangkan lima pemain baru musim panas ini. Total 72 juta pounds sudah mereka keluarkan dengan Rafael Leao yang didatangkan dari Lille menjadi rekrutan termahal dengan mahar 22,5 juta pounds.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Komentari Tingginya Perputaran Uang di Sepak Bola Eropa

Kendati demikian, Milan dikabarkan masih akan menambah amunisi untuk musim baru terutama di lini serang. Setelah negosiasi dengan Atletico Madrid untuk Angel Correa berjalan sulit, Milan kini beralih ke Real Madrid untuk Mariano dan Luka Jovic.

Gazzetta dello Sport mengklaim bahwa Milan sudah membuat agenda pertemuan dengan Real Madrid untuk mendiskusikan dua pemain tersebut. Kedua tim akan bertemu menjelang bursa transfer musim panas ini ditutup. Artinya, pertemuan tersebut bakalan terjadi sekitar pekan depan nanti.

Madrid sendiri memang tengah mengupayakan kepergian Mariano dari Santiago Bernabeu. Ia disebut sebagai surplus di lini depan Madrid terlebih setelah keberadaan 12 opsi di posisi tersebut. Selain itu Gareth Bale yang mulai tampil apik pada laga pekan perdana La Liga belum lama ini kian menggusur posisi Mariano.

Sementara itu, Jovic dikabarkan gagal mencuri hati Zinedine Zidane kendati ia baru direkrut dari Eintracht Frankfurt dengan mahar 60 juta euro. Madrid dikabarkan ingin melepasnya dengan status pemain pinjaman dengan harapan jika performanya membaik maka mereka bisa kembali memulangkannya.

Baca juga: Dapat Nomor Baru, Icardi Batal Hengkang dari Inter?

Untuk itu Madrid berharap negosiasi dengan Correa tak lagi berjalan. Dengan demikian mereka bisa melepas kedua pemain di atas dan merampingkan skuat yang ada. Sedang bagi Milan kedatangan dua pemain tersebut diharapkan bisa mendukung skema permainan 4-3-1-2 milik Marco Giampaolo.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com