Maguire Seperti Pique, Bek yang Bagus, Cuma Tak Cocok Main di Man United
Harry Maguire, Foto: dok Antara

Ini Alasan Erik Ten Hag Pertahankan Harry Maguire

Daniel Nugraha - June 23, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga InggrisHarry Maguire sempat dirumorkan akan didepak oleh Manchester United. Akan tetapi sepertinya hal tersebut tak akan terjadi karena pelatih baru Man United, Erik Ten Hag akan mempertahankan Maguire.

Dilansir dari The Daily Mail, keputusan Ten Hag untuk tetap mempertahankan Harry Maguire dikarenakan merasa apabila Maguire sebenarnya memiliki kemampuan yang berada di atas rata-rata sebagai bek.

Maguire Kritik Boleh, Tapi Jangan Sampai Mengancam Pakai Bom
Harry Maguire, Foto: dok hardrockfm

Akan tetapi dikarenakan adanya hal-hal buruk yang terjadi selama dua musim ini, akhirnya performanya menurun. Ten Hag sendiri mengaku optimistis apabila ia bisa mengembalikan sang bek ke performa optimalnya.


Baca Juga:


Selain itu, pada musim berikutnya, Man United akan mengalami penguragan pemain di posisi bek tengah. Beberapa bek tengah Man United seperti Eric Baily, Axel Tuanzebe dan juga Phil Jones dikabarkan akan hengkang dari Old Trafford.

Jika benar ketiga pemain tersebut pergi maka stok bek tengah Man United hanya menyisakan Maguire, Raphael Varane serta Victor Lindelof. Itulah mengapa Ten Hag memutuskan untuk tetap mempertahankan Maguire di skuat yang akan ia bangun.

Erik ten Hag: Jika Maguire Masih Mau Jadi Kapten, Contoh Matthijs de Ligt!
Sumber: bola.net

Di sisi lain, Ten Hag sendiri juga telah mengantisipasi kekurangan bek tengah skuat Man United. Di mana saat ini ada dua nama bek yang akan menjadi target Ten Hag yaitu Pau torres serta Lisandro Martinez. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com