Analisa Vigo: Frenkie De Jong yang Tak Bakal Dijual Barcelona

Analisa Vigo: Frenkie De Jong yang Tak Bakal Dijual Barcelona

Heri Susanto - July 5, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Berita Bola – Barcelona bakal mempertahankan Frenkie De Jong di musim ini. Sosok asal Belanda berperan penting dalam skema yang dimainkan oleh Xavi Hernadnez bersama Blaugrana. Meski butuh uang, Barca tak bakal melepas asetnya.

Di bursa musim panas ini, Barcelona melakukan transfer murah meriah. Mereka sudah mendaratkan Mikayil Faye dari NK Kustosija dengan mahar 1,5 juta Euro. Sang pemain diproyeksi main di Barceloma Athletic asuhan Rafa Marquez.

Sementara untuk tim utama Blaugrana resmi mengamankan Ilkay Gundogan secara gratis dan bersiap merampungkan transfer Inigo Martinez yang masa baktinya selesai bersama Athletic Bilbao. Menilik deretan pemain yang datang, Barca memang tak memiliki finansial mumpuni untuk mendatangkan pemain dengan harga mahal. Masalah finansial membuat mereka tak bisa bergerak bebas.

Guna mengakomodir pergerakan mereka di bursa musim panas 2023/24, Barcelona perlu melepas pemain dengan nilai jual lumayan. Ansu Fati dan Ferran Torres diproyeksi bakal dilego di bursa kali ini dengan Premier League sebagai tujuan utamanya. Namun mereka berdua menolak untuk dilepas meski diprediksi bakal menejadi surplus dalam tim.


Baca Juga:


Hal tersebut membuat Barca sebal lantaran keduanya dianggap masih memiliki nilai jual. Penjualan keduanya diharapkan bisa menambah kocek klub guna memperkuat komposisi skuat utama guna kembali bersiang di musim depan. Selain keduanya, nama Frenkie De Jong juga berpotensi bakal dilego guna menutupi masalah finansial klub.

De Jong, santer dikaitkan bakal dilego sejak musim lalu. namun kesepakatan urung terjadi dan sang pemain tetap bertahan di klub sampai saat ini. Laporan terbaru dari Sport mengklaim jika Barca tak jadi melepas sang pemain ke tim lain. Di sisi lain, pemain asal Belanda juga menolak kemungkinan kans untuk hengkang.

Musim lalu, secara penampilan, De Jong hanya mampu mendulang dua gol dan empat assist bagi Barca di ajang LaLiga dalam 33 laga yang dimainkannya. Namun jika mau ditelisik lebih jauh Whoscored mencatat jika pemain asal Belanda lumayan berperan bagi tim. Ia rata-rata memenangkan satu duel area per 90 menit dan akurasi passingnya mencapai 91,4 persen.

Ia mulai menunjukan performa apik di bawah arahan Xavi Hernandez. De Jong bermain tenang dan menjadi metronom tim. Ia menjadi pengumpan handal untuk para rekannya di lini depan. Performanya bersama klub jelas tak bisa disepelekan dan hal tersebut yang membuat Blaugrana enggan melegonya ke tim lain.


Baca Juga:


Ada potensi dirinya bakal mendapatkan peran lebih bersama Ilkay Gundogan di lini tengah pada musim depan. Kedua pemain tersebut bakal bersading dengan Pedri dan Gavi yang posnya tak tergantikan di lini tengah. De Jong berpotnesi bermain sedikit lebih ke dalam sementara Gundo bakal bermain bebas.

Barca mungkin tak akan bisa mendapatkan pengganti sepadan andai De Jong bisa dilego di angka 100 juta Euro sekalipun lantaran valuasi tersebut saat ini terbilang kecil guna mendapatkan pemain berkualitas.

Namun yang menjadi masalah bagi Barca saat ini adalah gajinya. Laman Capology mencatat ia punya pemasukan 37,5 juta Euro per tahun. Angka tersebut membuatnya menjadi pemain dengan bayaran termahal di klub. Satu-satunya cara yang bisa mereka lakukan adalah menawarkan kontrak baru kepadanya dengna bayaran yang lebih rendah.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com