Arlan Paranti Siap Bertaji di Big League FIFA 19 FUT

Arlan Paranti Siap Bertaji di Big League FIFA 19 FUT

Heri Susanto - May 9, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalIGL Pada Minggu Kedua Online Qualifier FIFA 19 FUT, nama Arlan Paranti asal Sukabumi berhasil membuat kejutan dengan lolos ke fase Big League. Kini, ia menjadi salah satu wakil Sukabumi yang siap bertarung habis-habisan di Big West.

Hadirnya nama Arlan di Big West memang menambah gairah kompetisi di grup tersebut. Bagaimana tidak, sebagian besar player di Big West merupakan para underdog yang siap memberikan kejutan di turnamen yang dibesut oleh Indonesia Gaming League (IGL) ini. Arlan Paranti pun hadir sebagai salah satu diantaranya.

Di babak qualifier, ia berhasil mengalahkan beberapa nama besar. Berbekal skuat yang terbilang mumpuni, Arlan mampu membuat perbedaan sendiri. Di FUT, yang berpredikat sebagai kompetisi Pay To Win, Arlan coba memainkan berbagai strategi guna memenangkan sebuah pertadingan dibandingkan dengan menghamburkan uang guna membangun skuat premium.

 

“Kalo saya biasa main pake pola pressing. Jika mau nambah angka, pasti pake all out attack. Tapi kalau sedang unggul di menit akhir, biasanya akan lebih defence sih,” ujarnya.

[irp]

Selain itu, ia pun mengaku tak terlalu banyak membongkar-pasang pemain inti dalam skuatnya.  Namun ia tak menampik sering keluar masuk market guna mencoba setiap pack player yang tersedia. Unutk kategori pemain termahal, nama Cristiano Ronaldo masuk ke dalam deretan teratas. Pemain Portugal tersebut memang kerap menjadi pembeda di lini serang para FIFA player.

Sementara untuk icon player, di qualifier lalu, Arlan meyisipkan 5 icon. Seluruhnya bahkan berada di starting eleven. Dua berada di jantung pertahanan, dua di lini kedua dan sisanya bertindak sebagai juru gedor. “Kehadiran icon player cukup penting. Mereka bisa menghidupkan chemistry serta membangun hybird antar pemain,” tambahnya.

Bicara soal target, Arlan mengaku cukup realistis dalam memandang Big League. Ia akan cukup bersyukur jika mampu lolos ke babak 16 besar. Meski demikian, ia juga memiliki harapan lain yakni bisa mencapai tingkat Elite1 di World League FIFA. Untuk mencapai target tersebut, ia mengaku akan melakukan persiapan yang ekstra serta kedepannya, ia siap meningkatkan kualitas permainan.

Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com