
Arsenal Berikan Tawaran Perdana Untuk Bek Kiri Benfica
Vivagoal – Liga Inggris – Dilaporkan apabila saat ini skuat Arsenal telah mengajukan penawaran untuk bek kiri Benfica yaitu Alex Grimaldo. Hal ini sendiri dilakukan karena salah satu pemain kunci mereka dalam kondisi cedera.
Pemain yang dimaksud adalah Kieran Tierney. Pemain internasional Skotlandia tersebut dikabarkan belum bisa menjawab panggilan skuatnya untuk musim 2022/23 yang diyakini karena cedera lutut yang ia alami pada bulan april.

Karena alasan tersebut Mikel Arteta dilaporkan langsung memberikan penawaran kepada Grimaldo. Yang kemungkinan menjadi salah satu cara untuk mengantisipasi absennya Tierney karena masih dalam masa pemulihan.
Baca Juga:
- Sevilla Seriusi Kepulangan Si Anak Hilang
- Sudah Tua, Chelsea Lepas Saja Alonso dan Azpilicueta ke Barcelona
- Striker Barcelona Resmi Merapat ke Inggris
- Lapar Juara, Rodri Perpanjang Kontrak di Man City
Dilansir dari Daily Star, Arsenal saat ini telah memberikan penawaran sebesar 5,9 juta pounds untuk jasa pemain Benfica tersebut. Grimaldo sendiri dikabarkan akan berakhir kontraknya musim depan sehingga Arsenal berharap Benfica mau menerima tawaran mereka.

Dengan mengamankan jasa Grimaldo. Maka Arsenal bisa mendapatkan pemain belakang yang bisa lebih diandalkan dibandingkan Tierney yang masih belum pulih dari cedera yang ia alami. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com