Vivagoal – Liga Inggris – Masa depan Cengiz Under bersama Leicester City terus jadi perbincangan. Kini, raksasa Liga Inggris, Arsenal, dikabarkan tertarik menggunakan jasanya.
TMW melaporkan The Gunners bergabung bersama AC Milan dan Borussia Dortmund untuk memperbutkan Under. Ketiga klub top Eropa tersebut berusaha mendatangkan pemain asal Turki tersebut di bursa musim panas ini.
Penampilan menjanjikan Under jadi alasan Arsenal ingin memboyongnya. Sang pemain pertama kali mencuat sebagai talenta menjanjikan saat dirinya berseragam AS Roma pada 2017 silam. Saat itu, dia membuktikan diri sebagai salah satu pemain reguler.
Sayang, perjalanan karier Under tak berjalan mulus setelah hanya mencatatkan 13 kali starter pada musim lalu, pemain 23 tahun itu dipinjamkan ke Leicester City dengan opsi pembelian permanen di akhir masa pinjaman dengan mahar 20 juta pounds.
Baca Juga:
- Kriteria Pengganti Aguero di Man City? Minimal Cetak 30 Gol Per Musim
- Hodgson: Jika Palace Menang, Liverpool Mungkin Mengurung Kami di Anfield
- Dirumorkan Incar Kane, Begini Tanggapan Thomas Tuchel
Tapi demikian, nasibnya bersama Leicester pun masih menggantung. Hanya mencatatkan 19 penampilan dan sembilan diantaranya menjadi starter, Liecester belum tentu mempermanenkan Under.
Karenanya, beberapa klub top yang yakin pada talenta sang pemain mulai mendekat. Bukan tidak mungkin, musim panas ini Under bakal hijrah ke Arsenal, Dortmund atau AC Milan.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com