AS Roma vs Inter Milan: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
AS Roma vs Inter Milan: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming

AS Roma vs Inter Milan: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming

Catrine Mega - February 9, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Duel panas akan tersaji akhir pekan ini ketika AS Roma menjamu Inter Milan di Stadion Olimpico, Minggu (11/2) dini hari WIB. Dua raksasa Italia ini jelas menargetkan kemenangan di laga mendatang.

AS Roma yang sedang dalam tren kebangkitan sejak kehadiran Daniele de Rossi di kursi pelatih tentu ingin memperpanjang momentum positif. Tak hanya itu, laga mendatang akan jadi ajang pembuktian bagi De Rossi.

AS Roma vs Inter Milan: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
Sumber: Twitter/AS Roma

Sang pelatih mampu mengumpulkan angka sempurna pada tiga laga pertamanya untuk membawa Giallorossi merangkak naik ke peringkat lima klasemen sementara. Tiga laga kontra tim papan bawah tersebut sayangnya belum membuktikan kualitas De Rossi.

Ujian pertama De Rossi pun dipercaya akan terjadi akhir pekan ini saat Roma menjamu pemuncak klasemen semenatara, Inter Milan. Berbeda dengan I Lupi yang sedang berusaha bangkit, Nerazzurri sudah dalam performa terbaiknya sejak awal musim.


Baca juga:


Hanya menelan satu kekalahan di Serie A, Inter juga tercatat sebagai tim dengan jumlah goal difference terbaik dari tim-tim di lima liga top Eropa (+41). Inter pun digadang-gadang akan memenangkan scudetto musim ini, terutama setelah menaklukkan Juventus pekan lalu.

Kemenangan atas Bianconeri menempatkan Inter di puncak klasemen dengan margin empat angka dari Juventus yang menyusul di bawahnya. Dengan masih mengantongi satu laga tunda, wajar pasukan Simone Inzaghi jadi kandidat utama juara liga musim ini.

Apabila mampu mengamankan tiga angka dari AS Roma akhir pekan ini, Nerazzurri akan semakin kokoh di puncak klasemen. Head to head kedua tim pun mendukung raksasa Milan itu untuk memenangkan pertandingan mendatang.

Dari dua laga terakhir di Stadion Olimpico, Inter selalu membawa pulang tiga angka. Sedangkan dari enam pertemuan terakhir kedua tim, Nerazzurri sukses mengantongi lima kemenangan sementara AS Roma hanya satu kemenangan.

Prediksi Susunan Pemain

AS Roma (4-3-2-1): Patricio; Karsdorp, Mancini, Llorente, Angelino; Pellegrini, Paredes, Cristante; El Shaarawy, Dybala; Lukaku

Pelatih: Daniele de Rossi

Inter Milan (3-5-2): Sommer; Pavard, Acerbi, Bastoni; Darmian, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Thuram, Martinez

Pelatih: Simone Inzaghi

Live Streaming

Rabu, 24 April 2024
02:00 Arsenal vs Chelsea Liga Inggris Vidio.com
02:00 S.S. Lazio vs Juventus Coppa Italia TVRI
Kamis, 25 April 2024
02:00 Everton vs Liverpool Liga Inggris Vidio.com
19:00 Persib Bandung vs Borneo FC Liga 1 Vidio.com
Jumat, 26 April 2024
00:30 Korea Selatan U-23 vs Indonesia U-23 Piala Asia U-23 2024 RCTI
Sabtu, 20 April 2024
02:00 Real Sociedad vs Real Madrid LaLiga Vidio.com
20:30 Bayern Munich vs Eintracht Frankfurt Bundesliga beIN Sports
20:30 RB Leipzig vs Borussia Dortmund Bundesliga beIN Sports
23:00 Juventus vs AC Milan Serie A Vidio.com
23:30 Bayer Leverkusen vs VfB Stuttgart Bundesliga beIN Sports
Minggu, 21 April 2024
02:00 Aston Villa vs Chelsea Liga Inggris Vidio.com
22:00 Tottenham Hotspur vs Arsenal Liga Inggris Vidio.com

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com