AS Roma vs Salernitana: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

AS Roma vs Salernitana: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

A Hendra - May 22, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – AS Roma akan menjamu Salernitana di Olimpico Stadium pada lanjutan pekan ke-36 Liga Italia, Selasa (23/5) dinihari WIB. Dengan memilih fokus sepenuhnya ke Liga Europa, besar kemungkinan Giallorossi melakukan rotasi skuad pada laga ini demi menjaga energi.

AS Roma musim ini bisa dipastikan absen dari Liga Champions melalui jalur Liga Italia setelah baru mengumpulkan 59 poin dari 36 laga, terpaut 7 angka dari Inter Milan di empat besar. Dengan tinggal memainkan 2 laga sisa musim ini, poin maksimal yang bisa didapatkan Roma cuma 65 poin, masih minus satu poin dari Inter

Di sisi lain, skuad besutan Jose Mourinho kini ada di laga final Liga Europa dan bakal menghadapi Sevilla. Artinya, lolos Liga Champions via Liga Europa sangat memungkinkan dilakukan AS Roma jika berhasil mengalahkan Sevilla di laga puncak.

AS Roma vs Salernitana: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
Roma vs Salernitana, Foto: dok Bola Okezone

Oleh karenanya, dengan partai final Liga Europa bakal digelar 10 hari lagi, tentu Mourinho bakal melakukan rotasi skuad demi menghindarkan pemain penting dari cedera. Walaupun begitu, Roma tetap layak dijagokan keluar sebagai pemenang pada laga ini.


Baca Juga:


Secara head to head, tim Serigala Ibu Kota masih unggul mutlak dengan menyapu bersih 3 pertemuan terakhir di Serie A dengan kemenangan. Hebatnya lagi, dari 3 duel terakhir tersebut, AS Roma mampu mencetak hingga 7 gol dan cuma kebobolan 1 gol.

Selain itu, Salernitana sudah tanpa kemenangan dalam 7 laga tandang terakhirnya di Serie A. Rinciannya, 5 kali imbang dan 2 kali seri. Di sisi lain, Roma justru begitu superior saat tampil di Olimpico dengan tanpa kekalahan dalam 8 dari 10 duel terakhir di Serie A. Satu hal yang patut diperhatikan Paulo Dybala dkk adalah Salernitana tak pernah gagal mencetak gol dalam 10 laga terakhirnya di Serie A, termasuk selalu mencetak 1 gol dalam 5 laga tandang terakhirnya di Liga Italia. (hs)

Perkiraan Susunan Pemain:

AS Roma (3-4-2-1): Mile Svilar; Gianluca Mancini, Roger Ibanez, Diego Llorente; Filippo Missori, Nicola Zalewski, Benjamin Tahirovic, Mady Camara; Georginio Wijnaldum, Cristian Volpato; Andrea Belotti.

Pelatih: Jose Mourinho

Salernitana (3-4-2-1): Guillermo Ochoa; Flavius Daniliuc, Matteo Lovato, Lorenzo Pirola; Grigoris Kastanos, Domagoj Bradaric, Emil Bohinen, Lassana Coulibaly; Antonio Candreva, Boulaye Dia; Krzysztof Piatek

Pelatih: Paulo Sousa

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com