Atalanta Murka Kiper Juventus Wojciech Szczesny Lolos Dari Kartu Merah
Atalanta vs Juventus, Foto: dok tempo

Atalanta Murka Kiper Juventus Wojciech Szczesny Lolos Dari Kartu Merah

A Hendra - February 14, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Kiper Juventus Wojciech Szczesny lolos dari hukuman kartu merah usai melakukan pelanggaran di luar kotak penalti. Hal ini membuat punggawa Atalanta, Teun Koopmeiners gagal menyarangkan bola ke gawang si Nyonya Tua

Atalanta ditahan imbang 1-1 oleh Juventus dalam laga lanjutan Liga Italia, Senin (14/2) dinihari WIB. Bertanding di Stadion Atleti Azzurri d’Italia, gol Ruslan Malinovsky di menit ke-76 bisa dibalas oleh Danilo di menit-menit akhir jelang pertandingan usai.

Cuma bisa meraup satu poin mengakibatkan Atalanta gagal menggusur Juventus dari posisi empat besar membuat direktur olahraga La Dea, Umberto Marino marah besar. Pasalnya, ada satu insiden yang menbuatnya Atalanta harusnya bisa meraih hasil lebih baik pada laga tersebut.

Momen itu terjadi saat kiper Juventus Wojciech Szczesny keluar dari sarangnya saat mencoba menutup pergerakan Teun Koopmeiners. Dalam tayangan ulang, ada kontak terjadi antara keduanya, namun Szczesny terlihat berusaha menarik tangannya agar tak terlihat seperti melanggar Koopmeiners.

Koopmeiners gagal menyarangkan bola ke gawang ternyata tak membuat wasit memberikan hukuman setimpal buat kelakuan Szczesny. Usai meninjau VAR, wasit menganggap Szczesny sama sekali tidak melakukan pelanggaran karena dalam situasi advantage situation.


Baca Juga:


Umberto Marino merasa begitu geram. Menurutnya, aksi Szczesny di luar kotak terlarang harusnya diganjar kartu merah langsung. Sebab, andai itu terjadi tak menutup kemungkinan hasil akhir bisa saja berbeda. Ia kian kesal lantaran Atalanta tak mendapatkan penalti pasca Matthijs de Ligt mengenai bola dengan tangannya untuk menghalau sepakan Jeremie Boga.

“Kami punya pandangan yang sangat berbeda terkait insiden tersebut. Itu sudah jelas kartu merah untuk Szczesny, sedangkan de Ligt juga harusnya dihukum penalti karena handball.” kesal Marino dikutip dari DAZN.

“Mari bicara serius, ayo kita membahas bagaimana menilai insiden serupa jika terjadi di laga lain. Saya katakan, itu adalah kartu merah dan penalti, keduanya jelas,” tegas Marino.  (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com