Atletico Madrid

Atletico Tembus Big Four, Publik Wanda Metropolitano Berperan Besar

Dimas Sembada - February 9, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaAtletico Madrid  meraih hasil positif di pekan ke-23 LaLiga Spanyol, Minggu (9/1) dini hari WIB. Skuat besutan Diego Simeone menang tipis 1-0 atas Granada. 

Satu gol Angel Correa pada menit ke-6 menggetarkan Wanda Metropolitano. Dimana jaringan Correa jadi satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dan memastikan Los Cholconeros memetik tiga poin.

Usai pertandingan pemain asal Argentina itu tak bisa menutupi kebahagiannya. Menurutnya hasil positif ini merupakan buah dari kerja keras Atletico Madrid dan menjadi modal penting untuk terus meraih hasil positif.

“Kami perlu kemenangan di pertandingan ini dan kami sangat senang dengan tiga poin di depan publik sendiri. Kami telah bekerja sangat keras dan harus mempertahankan hasil positif ini,” kata Correa.

Senada, Pelatih Atletico, Simeone mengapresiasi kinerja anak asuhnya yang sukses mengamankan tiga poin penting. Menurutnya atmosfer Wanda Metropolitano sediki banyak mempengaruhi performa anak asuhnya.

Baca Juga: Susun Tim Terbaik di MPL Liga Fantasi dan Dapatkan GoPay!

“Ada beberapa aspek positif yang bisa dijadikan pelajaran dari pertandingan ini. Jelas kami perlu menang, dukungan dari fans juga sangat luar biasa, kami perlu energi itu.

“Di 30 menit pertama kami bermain sangat baik, tapi kemudian kami mulai bermain bertahan. Granada tidak punya banyak peluang tapi mereka tetap berbahaya,” tutup Simeone.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com