Awas Palladino, Juventus
Raffaele Palladino, Foto: dok situs resmi Juventus

Awas Palladino, Juventus

A Hendra - December 1, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Juventus akan berhadapan dengan Monza di lanjutan Liga Italia akhir pekan ini. Raffaele Palladino selaku allenatore Monza jadi sosok yang paling patut diwaspadai Bianconeri.

Di giornata ke-14 Liga Italia, Juventus akan melakoni laga tandang ke Stadion Brianteo, markas Monza, Sabtu (1/12) dinihari WIB. Si Nyonya Tua wajib memenangkan pertandingan ini agar terus bisa memberi tekanan buat Inter Milan yang berada di puncak klasemen.

Apalagi, Nerazzurri bukan tidak mungkin akan tersandung di pekan ini mengingat mereka akan berhadapan dengan sang juara bertahan Napoli. Namun menghadapi Monza, Juventus bakal merasakan betapa ganasnya atmosfer Stadion Brianteo.

Awas Palladino, Juventus
Juventus vs Monza, Foto: dok situs Juventus

Tercatat, dari enam pertandingan kandangnya di Liga Italia musim ini, Monza belum sekalipun menderita kekalahan. Jika diperluas lagi, Monza bahkan cuma kalah sekali dalam 10 aksi terakhirnya di Stadion Brianteo.

Selain keangkeran Stadion Brianteo, salah satu yang mengancam Juventus adalah pelatih Monza, Raffaele Palladino. Kubu Bianconeri tentu saja tidak asing dengan sosok pelatih termuda di Liga Italia ini karena merupakan mantan pemainnya sedari tim junior.


Baca Juga:


Dirangkum dari Transfermarkt, Palladino memperkuat Juventus U-19 usai dibeli dari Benevento pada musim panas 2002 silam. Dua musim bermain di tim junior, Palladino lalu dipromosikan ke tim utama pada musim 2004/2005.

Sayangnya, Palladino gagal total karena kalah saing dengan Pavel Nedve di pos sayap kiri. Akibatnya, ia sempat menjalani masa peminjaman di tiga klub berbeda, yakni Salernitana, AS Livorno dan Genoa sebelumnya akhirnya dilepas permanen ke Genoa pada musim panas 2008.

Namun meski kariernya sebagai pemain kurang moncer, Juventus patut khawatir melihat performa Palladino sebagai pelatih Monza. Ya, sejak Monza promosi ke Serie A pada musim 2022/2023, pelatih berusia 39 tahun tersebut dua kali sukses menjadi batu sandungan anak asuh Massimiliano Allegri.

Tak main-main, dalam dua pertemuan terakhir di Liga Italia, baik kandang maupun tandang, Monza-nya Palladino mampu menekuk Juventus dengan mencetak 3 gol tanpa kebobolan sekali pun. Ada pun di duel terakhir di Brianteo, Juventus juga dibuat bertekuk lutut dengan skor tipis 1-0.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com