Vivagoal – Serie A – Pasca pergantian tahun, badai cedera mulai menghantui AC Milan. Terbaru, Hakan Calhanoglu harus menepi lantaran mengalami masalah pada bagian engkenya.
Menukil laman Sky Sports Italia, sang pemain mendapatkan cedera kala Milan digulung Juventus dengan skor 1-3. Kamis (7/1/2021) dinihari WIB. Meski sempat bermain penuh, pemain asal Jerman tak terlalu banyak melakukan pergerakan di akhir-akhir pertandingan.
Kabar cederanya Hakan Calhanoglu ini jelas bakal membuat pelatih Milan, Stefano Pioli semakin pusing. Pasalnya, Hakan sudah menambah panjang daftar pemain Rossoneri yang musti menepi karena cedera.
Sebelumnya, mereka sudah mengalami krisis pemain di lini tengah setelah Ismael Bennacer sudah tak bisa dimainkan sejak 13 Desember 2020 karena cedera, sementara Rade Krunic baru-baru ini dinyatakan positif terinfeksi virus Corona dan harus menjalani isolasi mandiri selama 10 hari kedepan. Situasi bisa saja semakin sulit buat barisan gelandang Milan jika nantinya cedera yang dialami Hakan Calhanoglu ternyata serius.
Baca Juga:
- Juventus dan Benevento Kerjasama Dapatkan Wonderkid Amerika
- Wojciech Szczesny: Banyak yang Cemburu dengan Juventus
- Pahlawan Juve Sebut Kemenangan Atas Milan Kerja Keras Semua Pemain
- Pochettino Masukkan Nama Eriksen dalam Rencana Belanja PSG
Sementara di barisan belakang, AC Milan juga masih harus kehilangan Matteo Gabbia dan Alessio Romagnoli dengan alasan serupa. Situasi makin rumit karena para penyerang mereka seperti Zlatan Ibrahimovic, Ante Rebic dan Alexis Saelemaekers kemungkinan besar juga masih absen di laga terdekat karena cedera.
Rentetan cedera yang dialami Milan ini dianggap jadi penyebab kekalahan mereka atas Juventus pada laga tengah pekan ini. Kini, Pioli harus kembali memutar otak agar ia bisa terus merotasi skuadnya namun tidak sampai kehilangan banyak poin dan posisi mereka di puncak klasemen tetap terjaga.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com