Kurzawa

Barcelona Intip Peluang Boyong Kurzawa dengan Status Bebas Transfer

Dimas Sembada - April 1, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Jelang dibukanya bursa transfer musim panas, Barcelona terus dikaitkan dengan beberapa nama. Salah satunya, bek Paris Saint-Germain, Layvin Kurzawa, yang akan coba didatangkan dengan status free transfer. 

Layvin Kurzawa diboyong PSG pada 2015 silam dari AS Monaco. Sempat jadi pemain kunci, semua berubah setelah pelatih Thomas Tuchel merekrut Juan Bernat dari Bayern Munchen pada musim panas 2018 lalu.

Di musim 2018/19 kemarin, Kurzawa tercatat hanya dimainkan sebanyak 19 kali di ajang Ligue 1 dengan menit bermain rata-rata hanya 52 menit per laga. Sementara di musim ini, Kurzawa baru tampil sebanyak 14 kali dari 27 laga yang sudah dimainkan PSG di ajang Ligue1.

Situasi ini kemudian coba dimanfaatkan oleh Barcelona yang dikabarkan berencana melepas Junior Firpo. Meski awalnya Barca berencana mencari bek kiri usia muda, namun ditengah krisis pandemi virus Corona, Layvin bisa dipertimbangkan sebagai opsi yang lebih murah.


Baca Juga:


Pasalnya, bek asal Prancis itu dalam waktu dekat kontraknya bakal habis akhir musim ini, dan sejauh ini, belum ada tanda-tanda manajemen Les Parisiens bakal menambah masa kerja Layvin Kurzawa di Parc des Princes.

Sayangnya, perjalanan Barcelona untuk mendapatkan tanda tangan Layvin Kurzawa sepertinya tidak bakal mulus. Pasalnya, beberapa pekan terakhir, Kurzawa terus saja dirumorkan masuk dalam daftar beli Arsenal untuk kedalaman skuat mereka musim depan.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com