Kedatangan Messi Akan Membuat MLS Menjadi Liga Terbaik
Sumber: news.sky.com

Barcelona Tak Kunjung Beri Kabar Baik, Messi Segera Gabung Al Hilal?

Catrine Mega - June 5, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Ligue 1 – Masa depan Lionel Messi terus jadi topik pembicaraan hangat jelang dibukanya pasar transfer musim panas mendatang. Setelah Paris Saint-Germain (PSG) resmi mengumumkan bahwa La Pulga akan hengkang dari Parc des Princes, pecinta sepakbola dunia mulai bertanya-tanya klub mana yang akan diperkuat sang pemain musim depan.

Pemain asal Argentina tersebut sudah dikaitkan dengan Barcelona sejak musim panas tahun lalu. Tak disambut baik oleh fans Les Parisien, Messi menjalani musim pertama yang sulit bersama raksasa Prancis tersebut.

Sumber: mirror.co.uk

Meski dirumorkan ingin kembali ke Spotify Camp Nou, Messi yang punya kontrak selama dua musim di PSG memutuskan bertahan dan menghargai sisa kontraknya. Untungnya Messi berhasil menemukan ritme permainannya di musim keduanya bersama PSG.

Sayangnya, sambutan yang diterima Messi dari fans PSG tetap kurang memuaskan. Beberapa kali Messi menerima cercaan dari fans Les Parisien, termasuk saat PSG gagal melaju ke babak perempatfinal Liga Champions.

Messi pun memutuskan untuk meninggalkan Parc des Princes ketika kontraknya berakhir musim panas ini. Dari sekian banyak klub yang menginginkan jasanya, Messi punya keinginan untuk kembali ke Catalan.


Baca juga:


Sayangnya, kondisi finansial Barcelona menyebabkan raksasa Catalan tersebut kesulitan untuk memulangkan Messi meski dengan status bebas transfer. Hingga hari ini, Blaugrana masih belum memperoleh izin dari manajemen LaLiga untuk mendaratkan Messi, sementara sang pemain tampaknya tak mau menunggu terlalu lama.

Dilansir dari CNN Indonesia, Messi sudah selangkah lebih dekat untuk bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Hilal. Bahkan manajemen Al Hilal akan mengumumkan kedatangan Messi hari Selasa besok.

Disebutkan bahwa perwakilan klub Arab Saudi itu sudah berada di Prancis untuk mengamankan tanda tangan Messi. Apabila kabar ini benar, maka Messi akan memecahkan rekor transfer dengan angka sebesar 500 juta dollar per musimnya.

Kabar ini jelas menutup peluang Barcelona untuk memulangkan Messi. Bahkan Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengakui bahwa sangat sulit memulangkan Messi ke Barcelona, namun ia tak mau menutup kemungkinan bahwa Messi masih berpeluang untuk kembali. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com