Site icon Vivagoal.com

Bek Inter Akui Timnya Kelelahan saat Ditahan Imbang Napoli

Bek Inter Akui Timnya Kelelahan saat Ditahan Imbang Napoli

Sumber: Twitter/Inter Milan

Vivagoal Serie AInter Milan menjalani pekan yang kurang menyenangkan usai takluk dari Atletico Madrid di 16 besar Liga Champions, kemudian ditahan imbang Napoli pada lanjutan pekan Serie A. Federico Dimarco mengakui timnya kelelahan menjalani dua laga intens dalam satu pekan.

Inter tak punya banyak waktu untuk beristirahat setelah bermain hingga babak adu penalti di Stadion Metropolitano pertengahan pekan lalu. Dalam wawancara pasca laga, Simone Inzaghi mengungkapkan bahwa timnya hanya punya waktu satu setengah hari untuk mempersiapkan diri kontra Napoli.

Sumber: GOAL

Membenarkan apa yang disampaikan pelatihnya, Dimarco menyatakan timnya kelelahan setelah memainkan laga berat di Madrid. “Kami bermain dengan baik di babak pertama, tapi gagal memanfaatkan peluang untuk mencetak gol.

“Setelah jeda turun minum, kelelahan pasca bermain di Madrid mulai mengambil alih dan kami kebobolan gol yang membuat hasil pertandingan hari ini mengecewakan,” tutur sang pemain, dilansir dari Football Italia.


Baca juga:


Dimarco juga membahas kembali kekalahan yang dialami timnya kontra Atletico pertengahan pekan lalu. “Kami juga punya banyak kesempatan untuk mencetak gol kontra Atletico Madrid dan tidak bisa menyelesaikannya dengan baik, tapi kami meninggalkan pertandingan dengan kepala tegak karena kami bertemu lawan yang kuat.”

Sementara itu, hasil imbang kontra Napoli diakui Dimarco sebagai hasil yang cukup baik mengingat status Partenopei sebagai juara Serie A musim lalu. “Jangan lupa bahwa kita berbicara tentang juara Liga Italia.

“Mereka sudah menemukan kembali ritme permainan terbaik tim seperti saat mereka masih di bawah asuhan Luciano Spalletti. Kami harus menghormati tim-tim seperti ini,” tegas Dimarco.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version