Belum Menyerah, Liverpool Bakal Coba Raih Quadruple Lagi Musim Depann
Liverpool. Foto: dok sport detik

Belum Menyerah, Liverpool Coba Raih Quadruple Lagi Musim Depan

A Hendra - May 31, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Para pemain Liverpool sudah bekerja sangat untuk mewujudkan mimpi meraih quadruple meski akhirnya gagal. Namun The Reds tak perlu kecewa karena musim depan masih bisa dicoba lagi.

Liverpool menutup musim 2021/2022 dengan meraih dua dari empat trofi yang berpotensi dimenangi. Dua trofi itu adalah di komeptisi domestik, seperti Piala Liga Inggris dan Piala FA.

Sementara dua trofi lainnya, yakni gelar Liga Inggris dan Liga Champions gagal diangkut ke Anfield. Setelah mendesak Manchester City hingga pekan terakhir, Liverpool harus puas hanya berada di posisi kedua dengan selisih satu poin di klasemen akhir Premier League.

Parade Juara Tetap Dipenuhi Suporter, Jurgen Klopp Tersentuh
Jurgen Klopp, Liverpool, Foto: dok detik sport

Di pentas Liga Champions, Liverpool juga gagal merengkuh titel juara usai dikalahkan Real Madrid 0-1 di partai fiinal. Hasil itu turut menandai kegagalan The Reds membalas kekalahan dari lawan yang sama pada final empat tahun silam.

Namun meski cuma memenangkan trofi-trofi yang levelnya dibawah Premier League dan Liga Champions, Trent Alexander-Arnold menegaskan bahwa Liverpool sama sekali tak membenamkan diri dalam kekecewaan. Sebab, dua trofi itu setidaknya telah mengembalikan Si Merah ke jalur juara setelah musim kemarin tanpa gelar satupun.


Baca Juga:


Selain itu, Liverpool sudah menjalani musim yang layak di-apresiasi besar karena benar-benar menantang gelar di empat kejuaraan yang diiikuti. Kalaupun pada akhirnya target quadruple gagal, Alexander-Arnold menilai Si Merah tak perlu kecewa karena bisa dicoba lagi musim depan.

“Dua trofi, dua lainnya gagal direbut itu memang mengecewakan, tapi kami harus tetap senang dan bangga dengan diri kami sendiri. Kita tidak akan pernah bisa merasa biasa jika suda memenangi trofi,” ucap Trent Alexander-Arnold seperti dikutip dari Standard.

“Kami 100% akan mencoba lagi musim depan. Musim depan kami akan menggenggam sejumlah trofi, tidak diragukan lagi.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com