Saran Thierry Henry Bagi United intuk Cari Striker Baru
Harry Kane, Foto: dok Twitter @Hkane

Berstatus Rival Sekota Tottenham, Harry Kane Ogah Ladeni Tawaran Chelsea

A Hendra - February 10, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisHarry Kane menghadapi ketidakpastian masa depan di Tottenham Hotspur. Namun, hal yang jelas bomber timnas Inggris itu tidak akan mempertimbangkan tawaran Chelsea.

Harry Kane baru saja bikin sejarah jadi top skor sepanjang masa Tottenham Hotspur dengan 267 gol sejak bergabung pada 2011 silam. Penyerang 29 tahun itu sekaligus juga total telah mengemas 200 gol di Premier League.

Dirinya kini masuk dalam daftar milestone 200 gol Liga Inggris bersama Alan Shearer dan Wayne Rooney sebagai pemain dengan koleksi 200-an gol di Premier League. Sayangnya, meski begitu tajam di depan gawang lawan tapi Kane masih tanpa medali juara.

Tottenham Nirgelar Lagi Musim Ini, Harry Kane Sudah Saatnya Pindah
Harry Kane, Foto: dok Sport Detik

Berkaca pada kondisi tersebut, spekulasi soal masa depan Kane di Tottenham pun mulai bergulir kencang. Ia disebut-sebut bakal hengkang dari klub London Utara itu demi merebut trofi juara yang selama ini sangat sulit dicapai bersama Spurs.

Adapun Chelsea dan Manchester United sejauh ini jadi yang paling kencang dihubungkan dengan Harry Kane. Namun demikian, eks Arsenal Paul Merson yakin Kane bakal membuat pengecualian dengan tidak meladeni permintaan transfer dari Chelsea.


Baca Juga:


Menurut Merson, hal itu dilakukan Kane karena sangat menghormati Tottenham, yang notabene adalah rival sekota Chelsea di sepakbola Inggris.

”Kita sudah melihat Harry Kane dan Tottenham selama dua pekan beruntun. Dia terus memenangkan Spurs dan meraih enam poin melalui penyelesaian yang menakjubkan melawan Fulham dan Manchester City.” ucap Merson dilansir dari Sky Sports.

Top! Harry Kane Sah Jadi Pemain Tertajam Sepanjang Masa Tottenham
Harry Kane, Foto: dok bangsaonline

“Chelsea tidak punya pemain seperti itu, dan memang tidak banyak pemain seperti itu di dunia sepakbola. Namun sulit, semua klub menginginkan sosok penyerang tengah seperti Kane, termasuk Chelsea.

“Tapi saya kira dia tidak akan pergi ke Chelsea karena warisan dia di Tottenham, yang saya kira Kane akan kehilangan hal itu jika hengkang ke Stamford Bridge.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com