Vivagoal – La Liga – Sadar Frenkie De Jong bakal dilepas oleh Barcelona, Manchester City menyatakan ketertarikan menampung pemain Belanda itu. Sialnya, De Jong sama sekali tak tertarik memperkuat City. Mengapa?
Pelatih anyar Barcelona, Xavi Hernandez sebenarnya ingin memberikan tempat di tim utama kepada sang pemain. Namun presiden klub, Joan Laporta berencana untuk menjualnya lantaran mereka dianggap sudah memiliki banyak gelandang potensial dalam tim macam Pedri, Gavi dan Nico Gonzalez serta beberapa nama yang siap diorbitkan dari La masia.
De Jong yang datang dua musim lalu memang sudah menunjukan kualitasnya di lini tengah. Namun, seiring dengan performa Barcelona yang naik turun, ia seakan berada di tempat yang salah. Barcelona, yang belakangan memiliki masalah keuangan coba menguangkan sang pemain guna belanja amunisi anyar.
Manchester City diklaim menjadi tim yang tertarik mendatangkan De Jong. Bahkan, manajer the Sky Blues, Pep Guardiola merupakan sosok yang mengagumi permainan mantan punggawa Willem II itu. Bahkan sebelum Barcelona mendatangkannya, sang pemain sempat masuk dalam radar.
Baca Juga:
- Eric Garcia: Barcelona Masih Bisa Juara La Liga
- Real Madrid Banting Setir ke Striker River Plate Usai Haaland Sulit Didatangkan
- Si Anak Hilang Berharap Bisa Pulang ke Atletico Madrid
- Bintang Baru Rasakan Aura Xavi Mirip dengan Dua Mantan Pelatih Terbaik Barcelona
Seiring dengan menuanya beberapa pemain tengah macam Fernandinho, Kevin De Bruyne hingga Ilkay Gundogan, City mencoba mendatangkan amnusi anyar dan De Jong dianggap pantas mengisi slot lini tengah City di masa mendatang. Namun meski City berambisi, mereka harus menerima kenyataan pahit.
El Nacional mengklaim jika sang pemain belum mau bergabung dengan City dalam waktu dekat. Laporan yang sama mengklaim jika sang pemain masih ingin melanjutkan level terbaiknya bersama Barcelona di musim ini.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com