Vivagoal – Liga Champions – Duel Paris Saint-Germain melawan Manchester City di semifinal Liga Champions 2020-2021 sudah dekat. Namun masalah mendera skuat Mauricio Pochetino ini, dan salah satunya ada kondisi yang kurang fit dari salah satu pemain penting mereka, Kylian Mbappe.
Semua yang terjadi pada PSG di musim ini memang menarik untuk diikuti. Klub ibukota Prancis itu ikut dalam perburuan gelar Ligue 1 dengan hanya tertinggal 1 poin saja di belakang pemuncak klasemen Lille di mana masih ada 3 pertandingan tersisa.
Serta ada juga kekalahan 1 – 2 yang mereka dapatkan di babak semifinal Liga Champions saat menghadapi Manchester City beberapa waktu lalu. Tak hanya itu saja, situasi juga bertambah pelik dengan kontrak pemain andalan mereka.
Siapa lagi kalau bukan Neymar Jr dan Mbappe yang sampai sekarang masih menimbulkan tanda tanya jelang berakhirnya musim ini. Banyak yang bertanya tanya apakah keduanya masih akan setia bermain untuk PSG.
Baca Juga:
- Kondisi Pemain Andalan PSG Ini Sudah Membaik!
- Mbappe Mulai Blak-Blakan Ingin Hengkang dari PSG
- Pilih Mbappe Atau Haaland? Ini Jawaban Legenda Barcelona
- Mbappe Cinta PSG, Dia Akan Bertahan
Untuk Mbappe mungkin PSG masih bisa tetap tenang mengingat sang pemain sempat mengungkapkan soal keinginannya untuk tetap bertahan di Parc des Princes. Meski tawaran dari Real Madrid cukup menjanjikan.
Namun sekarang pemain asal Prancis itu jelas tidak dalam kondisi yang baik terlebih dengan rencana perjalanan mereka ke Etihad pada selasa nanti. Ia bahkan sempat tertangkap kamera tengah berjalan dengan sedikit pincang di bandara pada Senin (3/5) waktu setempat.
Kondisi Mbappe ini tentunya menjadi pertanyaan. Bisakah nantinya pemain andalan Les Parisiens ini membawa klubnya ke final Liga Champions? Apalagi saat ini PSG benar benar berada dalam kondisi yang kurang baik dari skor agregat melawan Man City.
Yang pasti ini akan menjadi tugas yang sangat berat untuk Kylian Mbappe. Ditambah dengan kondisinya yang sepertinya tidak terlalu fit. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com