Bukan Inter, Tapi Juventus Saingan Berat AC Milan Musim Depan
Vivagoal – Serie A – Bicara soal rival dalam persaingan scudetto di Liga Italia 2022/2023, bek AC Milan Alessandro Florenzi menilai Juventus lebih kuat daripada Inter Milan. Hal itu merujuk pada aktivitas transfer Bianconeri yang sudah mendatangkan Angel Di Maria.
Juventus mendatangkan Angel Di Maria dari Paris Saint-Germain secara gratis pada musim panas ini. Bianconeri memberi kontrak berdurasi satu musim kepada winger asal Argentina tersebut guna memperkuat komposisi tim.
Keberadaan Di Maria diyakini Alessandro Florenzi bakal membuat Juventus jadi sangat sulit dikalahkan. Ia bahkan merasa Juventus kini saingan berat AC Milan dalam merebut scudetto di musim depan ketimbang Inter Milan karena faktor kehadiran Di Maria.
Meski telah berumur 34 tahun tapi Di Maria masih punya performa sangat oke. Semasa berseragam PSG, Di Maria bahkan bisa mengoleksi 93 gol dan 119 assist dalam 295 penampilan di semua kompetisi.
Baca Juga:
- AC Milan Dapat Dukungan Rekrut Hakim Ziyech di Chelsea
- De Ketelaere Diincar AC Milan, Club Brugge Jual Mahal
- AC Milan Mau Steps By Steps Pertahankan Gelar Scudetto
- Origi Bakal Beri Banyak Pengaruh Untuk Permainan AC Milan
“Saya tahu saya tidak adil ke Inter, tapi saya akan bilang Juve, mereka sudah lebih meningkat,” ujar Florenzi dilansir dari La Gazzetta dello Sport.
“Di Maria adalah pemain terkuat yang pernah saya hadapi di sisi sayap. Lebih baik daripada Salah, yang belum meledak di Roma.” tegas Florenzi. (hs)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com