
Cetak Gol Indah, Eliano Reijnders Beri Bukti Punya Atribut Menyerang
Vivagoal – Liga Indonesia – Eliano Reijnders mencetak gol indah saat PEC Zwolle bertandang ke markas Willem II Tilburg. Adik Tijjani Reijnders itu memberi bukti punya atribut menyerang yang mumpuni.
PEC Zwolle mampu mengalahkan Willem II Tilburg dengan skor 2-1 dalam lanjutan Eredivisie 2024/25, Kamis (15/5) dini hari WIB. Eliano mencetak gol kemenangan timnya saat waktu normal tersisa sebelas menit.
Tak sembarangan, gol ini tercipta dengan cara yang indah. Setelah menerima umpan terobosan di kotak penalti lawan, Eliano mampu mengecoh satu bek Willem II dan kemudian melepaskan tembakan keras ke pojok gawang.
Lihat postingan ini di Instagram
Dari proses gol tersebut, Eliano terbukti memiliki beberapa atribut menyerang. Salah satunya yaitu visi bermain sehingga pergerakannya memudahkan rekan dan menyulitkan lawan.
Eliano turut membuktikan memiliki ketenangan dan skill di atas rata-rata dalam mengecoh bek Willem II. Penyelesaian akhirnya juga sangat akurat.
Berdasarkan statistik yang dilansir Fotmob, Eliano juga terlihat sangat berbahaya dalam menyerang di pertandingan. Ia mampu melepaskan dua tembakan akurat, satu dribel sukses, dan lima kali menyentuh bola di kotak penalti lawan.
Baca Juga:
- Soal Pergantian Format Ligue 1, Presiden Lille Sebut Situasi Tengah Kritis
- Kontrak Berakhir, Jonathan David Resmi Pamit dari Lille
- Akademi Barcelona Ini Mau Gabung Klub Papan Atas Liga Inggris dan Bayern Munich
- Juara Coppa Italia, Bologna Tahu Apa yang akan Dilakukan AC Milan
Padahal Eliano dipasang sebagai bek kanan di pertandingan ini. Sepanjang musim 2024/25, ia sudah memainkan peran tersebut dalam sepuluh pertandingan.
Statistik Eliano dalam bertahan juga cukup baik dengan melakukan 3 intersep, 6 recovery bola, dan 2 sapuan. Ini menjadi salah satu alasan dirinya tampil penuh selama 90 menit.
Eliano memang dikenal sebagai pemain yang versatile. Namun dalam satu musim terakhir, pria kelahiran 23 Oktober 2000 lebih sering menempati posisi bek sayap.

Padahal saat memulai karier, Eliano lebih sering menjalani peran yang lebih menyerang. Ia rutin mengisi posisi gelandang serang, sayap kanan, sayap kiri, hingga gelandang tengah.
Bukan tidak mungkin gol ke gawang WIllem II menjadi titik balik karier Eliano. Johny Jansen selaku pelatih PEC Zwolle mungkin tergoda untuk memainkannya lebih ke depan.
Hal yang sama juga berlaku di Timnas Indonesia. Elino Reijnders bisa menjadi opsi baru bagi Patrick Kluivert yang tak bisa memainkan Marselino Ferdinan saat menantang China, 5 Juni mendatang.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com
