Vivagoal – Berita Liga Inggris – Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo akhirnya menjadi pemenang sepatu emas Euro 2020 setelah sempat memiliki jumlah gol serupa dengan striker Republik Ceko, Patrik Schick. Akhirnya hasil ditentukan melalui assist yang dilakukan, dan Ronaldo lah yang berhak membawa pulang penghargaan tersebut.
Baik Inggris maupun Italia yang telah mencapai final kemarin. Tak ada satu pun yang berhasil memunculkan sosok pemain dengan gol terbanyak sepanjang Euro 2020 ini.
Alhasil penghargaan Sepatu Emas Euro 2020 pun bakal diberikan pada Ronaldo yang telah mencetak 5 gol untuk Portugal sepanjang kompetisi Euro tahun ini. Meski memiliki jumlah gol yang sama seperti Schick, Ronaldo lebih unggul berkat tie breaker assist.
Baca Juga:
- Tampil Apik di Euro 2020, Agen Jorginho Pastikan Kliennya Bertahan
- Tampil Apik di Euro 2020, Bek Italia Masuk Radar United?
- Antonee Robinson Diperebutkan Wolves dan Manchester City
- Mourinho Pertanyakan Keputusan Inggris Pilih Saka Untuk Eksekusi Penalti
Adapun ketiga gol yang dibuat Ronaldo berasal dari titik penalti. Sementara 2 gol lainnya tercipta di pertandingan kala Portugal menghadapi Hungaria dan Jerman beberapa waktu lalu.
Meski begitu, cukup disayangkan karna Portugal sendiri justru harus tersingkir dari kompetisi setelah gagal di babak 16 besar berkat kekalahan 0 – 1 dari Belgia. Hal itulah yang membuat Ronaldo hanya bisa bermain di 4 pertandingan saja dengan total 360 menit selama di kompetisi musim panas ini.
Terlepas dari itu, beberapa pemain juga telah berhasil mencetak 4 gol dan berada tepat di bawah Ronaldo dan Schick. Mereka adalah Harry Kane, Karim Benzema, Emil Forsberg, dan Romelu Lukaku. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com