Data dan Fakta Jelang Laga Udinese vs AC Milan di Friuli
Udinese vs AC Milan, Foto: sportstars.id

Data dan Fakta Jelang Laga Udinese vs AC Milan di Friuli

A Hendra - March 18, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Laga Udinese vs AC Milan bakal dilangsungkan di Stadion Friuli, Minggu (19/3) dinihari WIB. Berikut data dan fakta jelang laga lanjutan giornata ke-27 Liga Italia tersebut.

AC Milan tengah dalam tren negatif setelah tanpa kemenangan dalam dua laga terakhirnya di Liga Italia. Setelah tumbang di markas Fiorentina, akhir pekan kemarin Rossoneri hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan tim papan bawah Salernitana di San Siro.

Imbasnya, AC Milan kini bisa dibilang sudah kehilangan kesempatan untuk mempertahankan scudetto yang dimenangkan musim kemarin. Sebab, mereka kini terpaut hingga 20 poin dari Napoli di puncak klasemen dengan 12 laga tersisa.

Data dan Fakta Jelang Laga Udinese vs AC Milan di Friuli
Udinese vs AC Milan, Foto: situs AC Milan

Artinya, Liga Champions kini jadi satu-satunya kesempatan buat AC Milan pada musim ini untuk meraih trofi. Di lain sisi, target untuk bangkit juga bakal mendapat tantangan berat dari Udinese.

Meski masih berkutat di papan tengah, Udinese bukan tanpa motivasi. Le Zebrette jelas ingin melanjutkan tren positif usai pekan lalu menang atas Empoli. Berikut data dan fakta jelang duel Udinese vs AC Milan seperti dilansir dari situs resmi Rossoneri.


Baca Juga:


1. Lebih dari sepertiga pertandingan Serie A antara Udinese dan AC Milan berakhir imbang (36 dari 95 pertandingan, dengan 42 kemenangan untuk AC Milan dan 17 kemenangan buat Udinese. Selain itu, ada lebih banyak hasil imbang antara kedua tim dalam pertandingan yang dimainkan di bulan Maret, yakni lima dari sembilan pertandingan terakhir di liga, termasuk laga di San Siro, 3 Maret 2021

2. AC Milan berada di urutan ketiga di Serie A sebagai tim yang paling banyak mencetak gol pada seperempat jam pertama, yakni tujuh gol, termasuk empat gol tandang dalam pertandingan melawan Sampdoria, Hellas Verona dan Salernitana.

3. AC Milan dan Udinese adalah dua tim terbaik di liga untuk gol yang dicetak dalam 15 menit terakhir pertandingan (tidak termasuk injury time), yakni 11 gol. Teranyar, gol telat Milan yang dibuat Junior Messias melawan Atalanta tercipta pada menit ke-86. Sementara gol Ehizibue di menit ke-88 ketika Udinese melawan Sampdoria, 22 Januari lalu.

4. AC Milan selalu keluar sebagai pemenang ketika berhasil mencetak gol lebih dulu dalam pertandingan Liga Italia musim ini, termasuk dalam lima laga tandang terakhirnya di Serie A.

5. Alexis Saelemaekers akan mencatatkan penampilan ke-100 di Serie A jika diturunkan Milan pada laga melawan Udinese. Ia bakal menjadi pemain Belgia ketujuh yang mencapai tonggak sejarah itu dalam era tiga poin.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com