De Gea Tak DIpanggil Timnas Spanyol, Begini Kata Enrique
Sumber: Bola.com

De Gea Tak DIpanggil Timnas Spanyol, Begini Kata Enrique

Rizal Saleh - March 27, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola – Dalam jeda internasional yang dihelat pada akhir Maret ini, nama David De Gea tak disertakan dalam susunan pemain Timnas Spanyol. Terkait hal tersebut, Luis Enrique buka suara.

Nama De Gea memang sudah tertepikan dari Timnas sejak Oktober 2020 lalu. Ia memang kalah bersaing dengan pemain lain. Padahal, di msuim ini, menukil laman Premier League, sang pemain sudah mentas dalam 29 laga, mencatatkan 7 cleansheet dan mendulang 105 save meski gawang United harus kebobolan 40 kali dalam periode tersebut.

Jumat (18/3) kemarin, Luis Enrique resmi memanggil 23 pemain dalam skuat guna melakoni sepasang laga uji coba melawan Albania (26/3) dan Islandia (29/3). Dalam daftar. Tak ada nama De Gea. Kiper Man United tersebut kalah bersaing dengan tiga kiper lain macam Unai Simon dari Athletic Bilbao, Arnau Tenas (Barcelona B) dan David Raya (Brentford).


Baca Juga:


Khusus bagi pemain yang disebut terakhir, lag aini menjadi pemanggilan pertama untuknya. Sang pemain bahkan sempat mentas melawan Albania di Estadio Cornellà-El Prat kemarin. Spanyol menang dengan skor 2-1. Raya main penuh dan Enrique pun tak menjelaskan secara gamblang mengapa De Gea tak disertakan.

“Kami meminta pelatih U-21 untuk mengirim seorang kiper karena Roberto Sanchez tidak bisa bergabung. Mereka memutuskan bahwa Arnau Tenas adalah orangnya,” kata Enrique seperti dikutip Manchester Evening News.

“Saya berbicara dengan David, tetapi sebelum pertandingan, saya tidak lagi berbicara tentang pemain yang tidak ada dalam daftar. Maafkan saya,” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com