De Rossi Tak Mau Dibandingkan dengan Mourinho
Vivagoal – Serie A – AS Roma sukses mencatatkan tiga kemenangan beruntun sejak diasuh oleh Daniele de Rossi. Menggantikan tugas Jose Mourinho, De Rossi dinilai sukses mengeluarkan kemampuan terbaik I Giallorossi.
Mantan pemain AS Roma tersebut meraih kemenangan beruntun dari laga kontra Hellas Verona, Salernitana, dan terakhir sukses menggilas Cagliari 4-0. Superioritas yang ditunjukkan De Rossi otomatis mendorong munculnya perbandingan Roma saat masih dilatih Mourinho.
Perbandingan tersebut semakin memanas jelang duel Roma vs Inter Milan akhir pekan ini. Pada pertemuan pertama lalu, Mourinho menerapkan permainan bertahan. Pertanyaan terkait gaya permainan apa yang akan diterapkan De Rossi pun mulai ramai dibicarakan.
Akan tetapi De Rossi enggan membandingkan performa AS Roma yang sekarang dilatihnya dengan saat dilatih The Special One. Ia menegaskan bahwa ada kelebihan dan kekurangan dari masing-masing gaya kepelatihan.
Baca juga:
- CEO PSM Berharap Yakob Sayuri Bertahan Meski Terima Tawaran Main di Luar Negeri
- Yakob Sayuri Dirumorkan Ingin Hengkang, CEO PSM Buka Suara
- Area yang Jadi Kunci Arsenal Juara Liga Inggris Musim Ini
- PSSI Apresiasi Dukungan Masif Suporter selama Timnas Indonesia Bertanding di Piala Asia 2023
“Saya tak suka perbandingan karena itu tidak adil. Roma saat masih diasuh Mourinho juga pernah tampil luar biasa seperti malam ini. Sementara dari tim saya, staff kami akan menganalisis permainan Inter. Dengan demikian, saya dan para pemain bisa fokus pada laga hari ini (kontra Cagliari),” ungkap De Rossi, dilansir dari Football Italia.
Di luar keengganan sang pelatih membandingkan hasil kerjanya dengan Mourinho, De Rossi menyatakan bahwa AS Roma punya tim yang kuat. Ini sudah menimbulkan perbedaan yang signifikan dari Mourinho yang selalu menyatakan permainan tim tak akan berkembang tanpa Paulo Dybala.
💬 “What I liked most was seeing on the pitch the things I had focused on during this week of training.”
– Daniele De Rossi 💪#ASRoma | #RomaCagliari pic.twitter.com/pxHwI1j1FW
— AS Roma English (@ASRomaEN) February 5, 2024
“Para pemain layak mendapatkan pelatih yang bisa membantu mereka fokus 100 persen pada pertandingan. Saya berbicara dengan mereka sebagai mantan pemain sekaligus senior di tim. Saya menceritakan bahwa saya juga pernah mengalami momen negatif namun berhasil mengatasinya bersama rekan setim.
“Saya juga memberitahu mereka semua adalah pemain yang hebat, punya banyak talenta, dan mereka hanya perlu memercayai diri mereka sendiri. Kami punya tim yang kuat,” tutur De Rossi.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com