Vivagoal – Serie A – Laga AS Roma vs AC Milan bakal menjadi ‘sajian’ penutup Serie A pekan ke-17 akhir pekan ini. Berikut data maupun fakta jelang duel kedua tim yang sama-sama memburu kemenangan.
Di San Siro, Senin (9/1) dini hari WIB, pertandingan antara AC Milan vs AS Roma bakal dilangsungkan. Keduanya bermodalkan hasil yang sangat meyakinkan pada laga-laga di Serie A sebelumnya.
Sebelum duel ini, tim asuhan Jose Mourinho sudah tanpa kekalahan dalam 12 pertandingan dengan cuma 4 kali kalah. Sementara AC Milan lebih superior lagi dengan mengantongi 11 kemenangan, dan cuma 2 kali dalam 16 laga terakhir di Liga Italia, di mana 3 lainnya berakhir imbang.
Dilansir dari situs resmi AC Milan, berikut ada 5 data maupun fakta jelang duel melawan AS Roma. Berikut uraian selengkapnya di bawah ini.
Baca Juga:
- Lawan AS Roma, AC Milan Waspadai Betul Dua Pemain Ini
- AC Milan vs AS Roma: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- AC Milan Belum Tahu Kapan Mike Maignan Bisa Main Lagi
- Sandro Tonali Ibarat Jimat: Ketika Cetak Gol, AC Milan Pasti Menang
1. AC Milan sudah tidak terkalahkan dalam lima pertandingan melawan AS Roma sejak kali terakhir kalah 1-2 di Olimpico pada Oktober 2019. Itu merupakan satu-satunya kemenangan Roma dalam 9 duel terakhir kontra Milan.
2. AC Milan sudah meraih tiga kemenangan beruntun atas AS Roma dan merupakan catatan terbaik sejak sejak Februari 1990, ketika Rossoneri bisa mengantongi 5 kemenangan berturut-turut melawan Giallorossi.
3. AC Milan belum pernah gagal membobol gawang AS Roma dalam sepuluh pertandingan berturut-turut, dan merupakan yang pertama kalinya sejak 1972.
4. AC Milan telah memenangkan 10 dari 11 laga terakhirnya di San Siro di Serie A. Sejak awal April 2022, hanya Inter yang bisa mencatatkan lebih banyak kemenangan kandang di divisi teratas Italia, yakni 11 kemenangan.
5. Zlatan Ibrahimovic merupakan pemain AC Milan yang jadi momok paling menakutkan buat AS Roma karena telah membukukan 7 gol dalam duel melawan Roma sepanjang kariernya. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com