Deretan Pemain yang Mendapatkan Refresh Rating di Serie A

Deretan Pemain yang Mendapatkan Refresh Rating di Serie A

Heri Susanto - January 22, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit
  1. Luis Alberto (Lazio, OVR 84 -> 86)

Tanpa disangka-sangka, Lazio sukses merusak tatanan empat besar Serie A musim ini. Elang Roma berada di posisi ketiga dengan raihan 45 poin dari 19 laga yang telah mereka mainkan. Bahkan produktivitas Lazio melebihi Inter Milan dan Juventus. Moncernya performa I Biancolesti tak lepas dari sentranya peran Luis Alberto.

Mantan pemian Liverpool sukses menyumbangkan 12 assist dan mendulang tiga gol bagi Lazio dalam 18 laga yang telah dilakoninya. Performa pemain Spanyol, bersama Ciro Immobile, tentu saja menjadi garansi moncernya gol yang lahir dari sisi depan pemenang Coppa Italia 2019 ini.

Baca Juga: 7 Pemain yang Masuk ke Dalam Card Headliner FIFA 20

Atas raihan fantastis tersebut, tak berlebihan rasanya jika menyebut Luis Albero layak mendapatkan peningkatan rating dalam base card yang ia miliki. Saat ini, pemain 27 tahun memiliki overall 84 saat  ratingnya mendapatkan perubahan, ia akan mendapatkan nilai 86.

2. Lautaro Martinez (Inter Milan, OVR 81 -> 83)

Lautaro Martinez sukses mengemas 10 gol dalam 19 laga bersama Inter Milan. Duetnya bersama Romelu Lukaku di lini depan berbuah manis dengan hadirnya La Beneamata sebagai penantang gelar serius di bawah Juventus.

Martinez, yang berperan sebagai second stiker juga mampu menjadi pelayan yang baik. Tercatat, ia sudah mendulang tiga assist untuk timnya di ajang Serie A. Belakangan, nama Martinez kerap dikaitkan dengan Barcelona yang juga membutuhkan seorang striker untuk melapis cederanya Suarez. Namun Inter, selaku tim pemilik sepertinya enggan melepas sang pemain mengingat kompleksnya peran Martinez.

Saat ini, eks River Plate memiliki rating di angka 81. Dengan penampilan apiknya di pertengahan musim kemarin, bukan tak mungkin ratingnya akan terkerek hingga dua digit dan membuatnya memiliki rating di angka 83.