Deschamps Pastikan Mbappe Akan Main dalam Laga Prancis Selanjutnya
Sumber: Goal

Deschamps Pastikan Mbappe Akan Main dalam Laga Prancis Selanjutnya

Heri Susanto - February 14, 2025
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola – Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps mengklaim dirinya akan menyertakan Kylian Mbappe dalam laga Le Bleu berikutnya. Dalam dua agenda terakhir, pemenang Piala Dunia 2018 memang tak disertakan dalam skuat.

Sempat muncul kabar jika hubungan kedua belah pihak tak membaik pasca tak dilibatkannya Mbappe dalam agenda Prancis di jeda internasional September dan Oktober kemarin. Mbappe memang absen lantaran disebut memprioritaskan adaptasinya di Real Madrid dalam periode tersebut.

Deschamps Pastikan Mbappe Akan Main dalam Laga Prancis Selanjutnya
Sumber: Twitter Sports

Bahkan, menurut laporan jurnalis Prancis, Romain Molina menyebut jika Mbappe sempat berpikir untuk pensiun dari Timnas Prancis pasca kegagalannya membawa Prancis juara. kabar tersebut langsung disanggah Mbappe lantaran ia masih ingin berpartisipasi. Kini, menurut laman L’Equipe, Deschamps pun siap menyertakan kembali kaptennya dalam jeda internasional Maret mendatang.


Baca Juga:


“Tentu Mbappe akan beraa di Timnas. Mengapa ia taka da di sana. Untuk alasan spesifik, ia akan ada di sana. Ia sangat terikat dengan tim bahkan ketika ia mengalami masalah pribadi yang rumit, ia akan mengrahkan kemampuan terbaiknya,” urai Deschamps.

Pemanggilan Mbappe kelak bakal membantu lini depan Timnas Prancis yang seakan kurang darah tanpa kehadirannya beberapa waktu lalu. Pasalnya, periode adaptasi sang pemain bersama Real Madrid sudah rampung. Ia tengah on fire dengan lesatkan 23 gol dan tiga assist dari 35 laga yang dimainkan di lintas kompetisi bersama tim.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com