Site icon Vivagoal.com

Dibantai Liverpool 0-7, Pemain Man United Diancam Dilempar ke Tim U-21

Dibantai Liverpool 0-7, Pemain Man United Diancam Dilempar ke Tim U-21

Erik Ten Hag, Foto: dok Twitter @TenHagEra

Vivagoal – Liga Inggris – Manchester United menderita kekalahan memalukan 0-7 saat melawat ke markas Liverpool. Erik Ten Hag selaku manajer Setan Merah mencak-mencak dan mengancam akan melempar semua pemain ke tim U-21.

Manchester United dipermak habis Liverpool saat bertandang ke Anfield Stadium akhir pekan kemarin. Padahal, pesta gol Liverpool sedianya tak nampak setelah Man United mampu tampil oke dan cuma tertinggal 0-1 di babak pertama lewat gol Cody Gakpo.

Namun usai jeda turun minum, Si Merah mengamuk dan mencetak 6 gol beruntun lewat sepasang gol Darwin Nunez dan Mohamed Salah, dengan dua gol lainnya dibuat oleh Cody Gakpo dan Roberto Firmino. Kekalahan itu secara langsung membuat Man United mengukir beberapa catatan buruk.

Man United, Foto: dok Kompas

Salah satunya adalah mereka menjadi tim yang paling sering kalah dari Liverpool di Premier League dengan 19 kekalahan. Setan Merah bahkan telah kebobolan 21 gol dalam lima pertandingan terakhir melawan Liverpool di liga.

Selain itu, pertandingan melawan Liverpool merupakan laga yang ke-481 sepanjang karier kepelatihan Erik Ten Hag. Dalam rentang periode tersebut, Ten Hag tercatat sudah membesut empat klub berbeda, yakni FC Bayern Munich II, Ajax Amsterdam, Go Ahead Eagles, FC Utrecht dan Manchester United.


Baca Juga:


Namun dari 481 laga bersama keempat klub itu, kekalahan 7-0 atas Liverpool menjadi yang terburuk sepanjang karier kepelatihan Erik Ten Hag. Ya, untuk pertama kalinya, juru taktik asal Belanda tersebut harus melihat gawang tim asuhannya dibobol sebanyak tujuh kali dalam satu pertandingan.

Erik Ten Hag pun dikabarkan marah besar dengan performa Marcus Rashford dkk setibanya di markas latihan Manchester United sehari seusai pertandingan. Menurut sumber internal klub, Ten Hag bahkan mengancam para pemain Man United bakal dibuang ke tim U-21 jika kembali tampil buruk di laga selanjutnya.

“Ten Hag sudah pasti sangat marah dan bilang bahwa para pemain beruntung karena naik bus tim kembali ke Old Trafford, tidak pulang bersama fans yang marah.” ucap seorang sumber di dalam klub.

“Dia juga memperingatkan mereka semua jika hal serupa sampai terjadi lagi, maka tidak akan ada kesempatan lain untuk mereka dan mereka akan dilempar ke tim U-21,”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version