Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Barito Putera, Ini Target Rodney Goncalves
Sumber: dutatv.com

Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Barito Putera, Ini Target Rodney Goncalves

Catrine Mega - September 24, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Barito Putera resmi menunjuk Rodney Goncalves untuk menjadi juru taktik mereka untuk sisa musim kompetisi 2022/23 ini. Pelatih asal Brasil itu kemudian memaparkan target yang ingin Ia usung bersama Barito.

Rodney Goncalves merupakan mantan asisten pelatih timnas Brazil U-17 tahun 1999 lalu saat memenangkan Piala Dunia U-17. Saat itu Ia melatih Kaka dan Adriano yang sekarang telah menjadi pemain bintang ternama.

Sumber: suara.com

“Talenta-talenta asal Brasil memang memiliki mental yang berbeda. Ada motivasi yang sudah tertanam bahwa lewat sepak bola ini adalah kesempatan untuk merubah hidup seseorang. Adriano Ribeiro menjadi contoh nyata yang berasal dari keluarga miskin yang menjadi seorang kaya raya dan sukses di sepak bola,” tutur Rodney, dilansir dari Liga Indoensia Baru.

“Termasuk para pemain muda di Indonesia. Jika benar-benar menginginkan untuk menjadi pesepak bola, harus serius berlatih untuk dapat terus tumbuh berkembang,” lanjutnya.

Meski saat ini Barito Putra berada di zona degradasi, sang pelatih baru meyakini bahwa timnya memiliki pemain muda potensial yang akan membantunya. Rodney menegaskan bahwa targetnya pada paruh pertama musim kompetisi 22/23 ini adalah membawa Laskar Antasari kelar dari zona degradasi.


Baca juga:


“Saya lihat tim ini memiliki pemain muda potensial juga pemain-pemain yang sempat membela timnas Indonesia. Kita harus bisa membuat pemain-pemain lebih percaya diri dan kita pasti bisa melakukannya untuk mendapatkan hasil yang lebih bagus kedepannya,” ujar Rodney.

“Target dari manajemen saat ini adalah kita keluar dari zona degradasi. Kita masih ada sembilan pertandingan lagi di putaran pertama. Setelah itu, baru kita akan bidik target lainnya.” (IRM)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com