Puji Penampilan Dortmund, Gaya Main Ala Marco Rose dikritik Legenda Jerman
Marco Rose – Liga Olagraga

Dortmund Kehilangan 2 Pemain, Marco Rose Enggan Remehkan Greuther Furth

Catrine Mega - December 15, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Borussia Dortmund berkesempatan menjamu tim dasar klasemen, Greuther Furth di spieltag 16 Bundesliga 2021/22. Pertandingan yang berlangsung pada Kamis (16/12) dini hari WIB ini akan menjadi pertandingan terakhir di Signal Iduna Park pada tahun ini.

Seri dengan Bochum akhir pekan kemarin, Borussia Dortmund berhasrat taklukkan Greuther Furth demi pepet Bayern Munich. Dengan kemenangan dari VfB Stuttgart dini hari WIB tadi, Bayern Munich kini unggul 9 angka dari Die Borussen.

Meski hanya tim papan bawah, Marco Rose akui tak akan pandang mereka sebelah mata. Pasalnya Kleeblatter bisa kalahkan Union Berlin di spieltag 15 kemarin.


Baca juga:


“Furth bermain dengan baik tanpa bola. Tak mudah mencari celah di antara pertahanan mereka,” ungkap Rosa dalam konferensi pers pra pertandingan, dilansir dari situs resmi klub.

“Kemenangan kemarin memberi mereka tambahan semangat. Kami tetap harus berikan permainan terbaik, dan itu bukan hal yang baru. Furth kerap kali gagal mengeluarkan kemampuan terbaik mereka musim ini. Mereka punya pelatih yang bagus dan ide yang baik dalam permainan. Mereka tak pernah berhenti berjuang, kalian bisa melihatnya dalam setiap pertandingan.”

Pada pertandingan dini hari nanti, Borussia Dortmund kemungkinan akan kehilangan Raphael Guerreiro dan Donyell Malen. Kedua pemain ini tak tampak dalam sesi latihan terakhir Die Borussen.

“Mereka berdua belum mengikuti latihan bersama tim. Saya rasa akan sulit bagi ‘Rapha’ (untuk tampil). Donyell sudah mulai bisa berlari kemarin, tapi kami akan lihat perkembangannya hari ini,” pungkasnya. (ARI)

Selalu update berita terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com