Zinedine Zidane dan Antonio Conte
Zinedine Zidane (kiri) dan Antonio Conte (kanan)

Duel Pertama Antonio Conte vs Zidane Sebagai Pelatih, Siapa yang Unggul?

Fachrizal Wicaksono - November 3, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Antonio Conte dan Zinedine Zidane dulu pernah menjadi rekan satu tim. Setelah sama-sama beralih profesi sebagai pelatih, mereka berdua akan berduel untuk pertama kalinya.

Antonio Conte dan Zinedine Zidane adalah rekan setim di Juventus pada musim 1996/1997 hingga 2000/2001. Sebagai pemain yang lebih senior, Conte diberi tugas oleh pelatih Juventus saat itu, Marcello Lippi untuk membimbing Zidane yang saat itu baru didatangkan dari klub asal Perancis, Girondins de Bordeaux.

Berselang dua dekade lebih, Conte dan Zidane akan bertemu lagi di lapangan yang sama, tapi kali ini sebagai lawan. Zidane yang sekarang menangani Real Madrid akan menjamu Inter Milan-nya Conte di Estadio Alfredo Di Stefano, Rabu (4/11/2020) dinihari WIB pada lanjutan matchday ke-3 fase grup Liga Champions.

Zidane sendiri mengungkapkan bahwa mantan rekan setimnya itu sudah menunjukkan bakat sebagai seorang pelatih top semasa dirinya masih aktif sebagai pemain. Makanya, Zidane mengakui bahwa dirinya tak terlalu terkejut ketika Conte bisa meraih banyak trofi sebagai pelatih.


Baca Juga:


“Sebagai kapten Juventus, dia sangat penting bagi tim saat itu. Itu normal, karena dia sudah menunjukkan bakatnya memimpin di atas lapangan. Dan saya tidak terkejut dengan kesuksesannya saat ini.” ucap Zidane dilansir dari Football Italia.

“Sejauh ini kami masih terus berhubungan baik. Saya ingat bahwa saya pergi mengunjunginya di Turin ketika saya akan menjadi pelatih juga dan dia membuat kesan yang luar biasa kepada saya,” tandas Zidane.

Sebagai informasi, Madridnya Zidane saat ini berada di dasar klasemen grup B dengan torehan satu poin hasil dari satu kali kalah dan sekali imbang. Sementara Inter dengan Conte-nya berada di posisi ketiga dengan 2 poin.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com