Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Eks Timnas Prancis, Andre-Pierre Gignac, rupanya lebih memilih untuk menjagokan Timnas Argentina dibandingkan negaranya sendiri.
Hal itu sendiri tak terlalu mengejutkan karena memang ada beberapa warga Prancis yang merasa Argentina pantas untuk menjadi juara. Hal itu sendiri tak lepas dari sosok Lionel Messi yang dianggap layak memegang trofi Piala Dunia 2022 sebelum menutup kariernya.
“Di Argentina, mereka ingin memenangkan Piala Dunia karena Messi. Saya warga negara Prancis, Akan tetapi, saya akan sangat senang jika Messi mengangkat trofi Piala Dunia 2022. Menurut saya, dia layak untuk mendapatkannya karena karier yang telah ia jalani.”
Baca Juga:
- Tampil Luar Biasa di Piala Dunia 2022, Man United Bidik Antoine Griezmann untuk Gantikan Cristiano Ronaldo
- Luka Modric Ungkap Rencananya bersama Timnas Kroasia di Masa Depan
- Skuad Prancis Sudah 100 Persen Fit, Hugo Lloris: Kami Semua Mau Main di Final
- Emiliano Martinez Ingin Bungkam Kylian Mbappe di Laga Final Piala Dunia 2022
“Saya tahu orang orang Argentina dan banyak orang di dunia ini termasuk orang Prancis yang berharap agar Messi bisa memenangkan Piala Dunia kali ini. Tentu saja, kami sebagai warga Prancis akan tetap fokus meraih tujuan kami,” ujar Gignac dilansir dari Daily Mail.
Di sisi lain, pelatih Prancis, Didier Deschamps, sendiri juga menyampaikan bahwa warga Prancis yang mendukung Argentina bukanlah musuh. Karena yang menjadi musuh atau rival untuk saat ini adalah pemain Timnas Argentina yang akan berlaga.
“Fans dan orang Argentina sangat bersemangat akan sesuatu, mereka akan mendukung tim dan itu hal positif. Bagus sekali hal tersebut karena Piala Dunia butuh atmosfer seperti itu. Musuh kami bukan para fans, tapi tim yang kami hadapi di dalam lapangan,” tegas Deschamps. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com