Kalah dari Lampard, Mou Puji Conte

Empat Pemain Chelsea Ini Wajib Curi Perhatian Frank Lampard

Dimas Sembada - June 1, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga InggrisSempat diragukan saat ditunjuk sebagai manajer pada musim panas lalu, Lampard perlahan memperlihatkan kualitasnya melatih Chelsea. Klub asal London itu mampu bertengger di peringkat empat dengan 48 poin.

Bersama Lampard, Chelsea juga masih memiliki kans untuk juara Piala FA. Tercatat mereka masih menapaki babak perempatfinal dan akan berhadapan dengan Leicester City.

Situasi membuat Lampard memiliki keputusan penuh dalam skuad termasuk melepas pemain tak terpakai. Tercatat ada empat pemain yang mungkin akan ia lepas pada musim panas mendatang.

Keempat pemain tersebut adalah Ross Barkley, Michy Batshuayi, Emerson Palmieri, dan Fikayo Tomori. Untuk tetap bertahan di Stamford Bridge musim depan, tak ada cara lain bagi keempatnya kecuali tampil optimal demi mencuri hati sang pelatih. 

Barkley terbilang memiliki performa yang inkonsisten musim ini. Lampard kerap mengubah posisinya, bisa dari gelandang tengah atau di gelandang serang.

Barkley harus siap bersaing dengan Mason Mount yang tampil kian gemilang. Apalagi, nanti ada Hakim Ziyech yang bakal membuat persaingan panas di lini tengah.

Batshuayi sendiri minim menit bermain musim ini. Kebanyakan penyerang asal Belgia itu bermain dari bangku cadangan. Dia hanya  bermain sebanyak 24 pertandingan dengan torehan dua gol dan tiga assist.


Baca Juga:


Minimnya menit bermain juga dirasakan oleh dua bek Chelsea, Emerson Palmieri dan Fikayo Tomori. Emerson kalah bersaing dengan Marcos Alonso yang lebih sering jadi pilihan Lampard di pos bek sayap.

Sedangkan untuk pos bek tengah, Lampard lebih memilih duet Antonio Rudiger dan Kurt Zouma, atau Andreas Christensen. Tomori memang sempat dimainkan di awal musim tapi beberapa pertandingan terakhir ia lebih kerap duduk di bangku cadangan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com