Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Manchester United, Erik Ten Hag membantah kabar soal rencananya memberikan peran baru pada gelandang mereka, Scott McTominay di sisa musim ini.
Spekulasi soal perubahan peran dari Scott McTominay ini tak lepas dari performa gemilang yang Ia tunjukan bersama Timnas Skotlandia. Bukan cuma membawaa Skotlandia meraih kemenangan, namun McTominay tampil produktif dengan mencetak empat gol dari dua laga beruntun, termasuk saat melawan Spanyol.
Ketajaman dari McTominay itu kemudian disebut bakal membuat Erik ten Hag tertarik memberikannya peran yang lebih menyerang. Tapi, Ten Hag membantah dan merasa McTominay tetaplah merupakan seorang pemain tengah, bukan penyerang.
”Scott memang bisa bermain di beberapa posisi,” tegas Ten Hag dilansir dari Manchester Evening News.
Baca Juga:
- Sukses di Burnley, Kompany Masuk Daftar Kandidat Manajer Tottenham
- Luis Enrique Isyaratkan Tolak Melatih Tottenham
- Deal! Harry Kane Sepakat Gabung MU Musim Depan
- Spesialis Tim Medioker, Nagelsmann Cocok Dengan Profil Tottenham
“Kita bisa melihat kemampuannya mencetak gol saat melawan Spanyol. Musim ini ia menunjukan pada kami penyelesaian akhir yang bagus. Tapi saya melihat Scott sebagai seorang gelandang dan bukan sebagai seorang penyerang.”
Ten Hag lalu sedikit memberikan komentar soal penampilan dari Wout Weghorst yang menjadi pemain pinjaman dari Burnley. Menurutnya, Weghorst memiliki peran yang tidak hanya untuk mencetak gol tapi terlibat dalam skema permainan tim.
“Di sisi lain, saya menyukai pekerjaan Wout Weghorst, karena ia membuat tim ini bermain lebih baik,” ungkapnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com