Vivagoal – Liga Inggris – Pelatih Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag sudah lama dikaitkan dengan Manchester United. Akan tetapi Ten Hag sendiri sepertinya menepis semua rumor tersebut.
Seperti yang diketahui Erik Ten Hag saat ini masih bekerja sebagai pelatih di Ajax Amsterdam. Berkat tangan dinginnya, skuat Ajax kini menjadi salah satu tim yang paling kuat di Eredivisie dan juga berhasil masuk ke Liga Champions.
Karena hal tersebut, banyak rumor yang kemudian mengkaitkan Ten Hag dengan Manchester United. Yang saat ini memang sedang membutuhkan pelatih baru untuk memastikan mereka bisa kembali bangkit dari keterpurukan.
Baca Juga:
- Untuk Kali Pertama, Man City Bakal Bertahan Lawan Man United
- Klopp Belum Pasti Bertahan di Liverpool Saat Kontraknya Habis
- Jelang Derby Manchester, Pep Guardiola Puji Cristiano Ronaldo
- West Ham Pede Bisa Kalahkan Liverpool Lagi
“Saya sekarang hanya bekerja untuk Ajax, dan belum memiliki pikiran untuk melihat lebih jauh mengenai masa depan saya,” kata Ten Hag dikutip dari Manchester Evening News.
“Fokus saya adalah untuk musim ini yaitu bagaimana tim saya bisa memenangkan pertandingan. Kalau mengenai ketertarikan Man United? Saya bisa pastikan taka da satupun yang mengontak saya mengenai hal tersebut.”
“Saya tak terlalu memikirkan mengenai rumor tersebut. Kita harus menjalani kehidupan saat ini. dan saya belum memikirkan masa depan saya karena fokus utama saya adalah Ajax,” pungkasnya.
Di sisi lain, Man United sendiri dikatakan memiliki beberapa kandidat pelatih yang akan menukangi skuat mereka. Erik Ten Hag tentunya adalah salah satunya. Sementara kandidat lain adalah Mauricio Pochettino dan Carlo Ancelotti. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com