Exco PSSI Tegaskan Ratu Tisha Masih Sekjen PSSI
Vivagoal – Liga Indonesia – Anggota Exco PSSI, Haruna Soemitro menegaskan bahwa status Ratu Tisha Destria masih sebagai Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, meski secara pribadi Ratu Tisha sudah mengumumkan pengunduran dirinya pada Senin (13/4/2020).
“Sekjen sudah mengundurkan diri melalui surat tertulis dan itu hak pribadi. Tapi secara organisasi, masih harus diputuskan apakah pengunduran dirinya diterima atau ditolak.” ungkap Haruna seperti dilansir dari Antara.
“Pemberhentian sekjen harus melalui rapat Exco. Dan sampai saat ini belum ada yang membahas hal itu,” Haruna menambahkan.
Baca Juga:
- Tim Tradisional Indonesia Ingin Ratu Tisha Duduki Posisi Strategis di Klub!
- Pengganti Ratu Tisha Adalah Adik Ipar Ketum PSSI?
- Begini Kriteria Pengganti Ratu Tisha Sebagai Sekjen PSSI
- Bos Borneo Sebut Ratu Tisha Sudah Berjasa Besar tuk PSSI
Lebih lanjut, Haruna mengatakan bahwa rapat Exco soal pengunduran diri Ratu Tisha rencananya bakal digelar paling lambat akhir bulan ini. Adapun calon penggantinya bakal melalui tes kelayakan dan kepatutan serta psikotes.
“Itu semua proses, seperti uji kelayakan dan kepatutan ya semacam fit and proper lah, termasuk ada psikotes juga. Semuanya itu jadi alat buat menilai calon sekjen baru. Tapi itu nanti tergantung kesepakatan dalam rapat,” jelas Haruna.
Seperti yang diketahui, Ratu Tisha sudah memutuskan mundur dari jabatan Sekjen PSSI yang sudah dijabatnya sejak 2017 silam pada Senin (13/4/2020) malam WIB.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com