Targetkan Juara, Persija SIapkan Rp 3 Miliar Guna Rekrut Nama Anyar

Ferry Paulus Beberkan Alasan Persija Jalin Kerjasama dengan Tim Spanyol

Heri Susanto - December 23, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia– Persija Jakarta resmi melakukan kerjasama dengan salah satu kontestan LaLiga Spanyol, Deportivo Alaves selama setahun ke depan. Kerjasama tersebut memfokuskan pemgembangan  pemain muda dan kepelatihan.

“Pengembangan youth development sangat penting bagi setiap klub baik itu dari sisi pelatih maupun pemain. Hal itu menjadi dasar kami bekerja sama dengan klub termasuk salah satunya dengan Alaves,” kata Ferry Paulus, CEO Persija, dinukil dari Goal Indonesia.

Melalui kerjasama tersebut, pemain muda Persija dan tim kepelatihan bisa terbang ke Spanyol guna mendapatkan pelatihan, edukasi yang sesuai dengan standar yang diterapkan alaves. Sejauh ini, tiga pemain Elite Pro Acamedy Persija dan tiga pelatih akan diterbangkan ke Spanyol

Ada tiga pemain musa jebolan Elite Pro Academy Persija, serta tiga pelatih yang akan terbang untuk gabung Alaves. Mereka akan mendapat pelatihan, edukasi, dan tentu menikmati standar Alaves. Terkait mengapa Alaves yang dipilih, Ferry pun buka suara.

Baca Juga: Lepas Bruno Matos Jadi Kesalahan Terbesar Persija Musim Ini

“Alaves adalah tim LaLiga yang hebat dalam pembinaan. Mereka memiliki akademi klub kelompok usia 11 sampai 23 tahun. Semua pelatih akademi klub berlisensi UEFA-Pro. Banyak yang akan kami dapatkan dari kerja sama ini. Mereka juga nantinya akan mengirimkan staf pelatih ke Persija,” sambung Ferry.

“Kami menilai Persija memiliki semangat tinggi membantu kami‎ membentuk program pelatihan berkualitas dan membangun infrastruktur yang juga berkualitas untuk usia muda. Kami merasa mereka mitra yang sangat potensial dan sangat bagus,” timpal manajer akademi Alaves, Oscar Garro.

Selalu update berita Liga Indonesia terbaru hanya di Vivagoal.com