Grealish Akui Lebih Bebas di Aston Villa Ketimbang Man City
Vivagoal – Liga Inggris – Jack Grealish buka suara terkait dengan kerja keras yang Ia lakukan sejak bergabung dengan Manchester City, sekaligus mengakui bahwa dirinya lebih bebas ketika masih bermain untuk Aston Villa.
Manchester City rela menggelontorkan dana selangit untuk mendaratkan Jack Grealish dari Aston Villa pada bursa musim panas 2021 silam. The Citizen mengamankan tanda tangan Grealish dengan mahar hingga 100 juta pounds atau sekitar 1,68 triliun rupiah.
Harga tersebut menjadikan Grealish sebagai pemain asal Inggris termahal sepanjang sejarah. Ia melewati rekor dari Harry Maguire yang diboyong oleh Manchester United dari Leicester City dengan biaya 78 juta pounds tahun 2019 silam.
Sayangnya, performa Grealish dianggap masih sangat jauh dari ekspektasi banyak pihak, terlebih dengan bandrol harga yang Ia miliki. Tercatat Grealish baru menyumbangkan tujuh gol dan empat assists dari total 45 laga di semua ajang, meski turut memberikan trofi Liga Inggris musim lalu.
Walau kerap mendapat kecaman dari pihak luar, Grealish berkali-kali pula mendapat pembelaan dari skuad Man City, seperti Kevin de Bruyne atau sang manajer, Pep Guardiola.
Baca Juga:
- Bos Shakhtar: Juventus Tidak Pernah Serius Inginkan De Zerbi
- Raih Gelar Pesepakbola Terbaik Portugal, Ronaldo Janjikan Trofi Piala Dunia 2022
- Manchester United Masih Belum Menyerah Untuk Bajak Victor Osimhen
- Posisi Favorit Dari Christian Eriksen Bermain di Skuat Setan Merah
Grealish sendiri sadar bahwa penampilannya sama sekali belum maksimal, seperti sebelumnya. Menurutnya, kini Ia tidak sebebas ketika masih berseragam Aston Villa pada medio 2014-2021 lalu.
“Saya mungkin belum bermain di puncak permainan saya sejak saya pindah ke City,” ujar Grealish dilansir Goal.
“Tetapi saya pikir telah menunjukkan sekilas tentang itu. Ini benar-benar berbeda dengan caranya di Villa. Saya pikir di Villa saya lebih bebas.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com