Haaland: Gaya Bermain Pep Guardiola Sangat Rumit
Erling Haaland, Pep Guardiola, Foto: dok RRI

Haaland: Gaya Bermain Pep Guardiola Sangat Rumit

A Hendra - September 11, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Meski tampil begitu tajam di awal musim bersama Manchester City, Erling Haaland mengakui tak mudah beradaptasi dengan sistem permainan Pep Guardiola yang dinilai sangat rumit.

Erling Haaland baru didatangkan Man City dari Borussia Dortmund pada bursa transfer musim panas ini. Meski begitu, Haaland tampak seperti sudah lama bermain untuk The Citizens di mana ia sudah mencetak banyak gol.

Dari total delapan pertandingan yang sudah dimainkan bersama Man City, Haaland sejauh ini telah mengoleksi hingga 12 gol dan satu assist. Hebatnya lagi, itu sudah termasuk torehan dua hattrick dan satu brace dalam tiga laga terakhir The Citizens.

Haaland: Gaya Bermain Pep Guardiola Sangat Rumit
Haaland, Guardiola, Foto: dok sport detik

Secara keseluruhan, dari total 25 gol yang telah dibukukan Man City sepanjang musim ini, bisa dibilang Haaland berkontribusi sebesar 52 persen dalam terciptanya gol tersebut. Bahkan, khusus di ajang Liga Inggris, produktivitas Haaland yang mencapai 13 gol musim ini, di atas dari 16 tim peserta Liga Inggris 2022/2023

Namun, dibalik statistik mentereng tersebut, Haaland bukannya tak mengalami hambatan saat pertama kali bergabung dengan skuad Pep Guardiola. Ia butuh kerja keras untuk bisa cepat beradaptasi mengingat sistem permainan yang diterapkan pria asal Spanyol itu sangat rumit.


Baca Juga:


“Menurut saya, dia (Guardiola) itu seperti maniak sepak bola, sama seperti saya. Kami sama-sama menyukai sepak bola. Dia dulunya seorang pemain dan kini menjadi manajer, dia tergila-gila dengan sepak bola dan saya suka itu karena dia memikirkan segala hal terkait sepak bola, bagaimana kamu memperbaiki diri, ini yang saya suka darinya,” ucap Haaland.

“Upaya untuk menyesuaikan diri sejauh ini berjalan baik. Kamu bisa lihat dari gol yang saya cetak dan juga cara kami bermain. Sistemnya sungguh rumit, saya masuk ke dalam tim dan mencoba memahami taktik secepat mungkin karena tak ada banyak waktu.”

“Saya tak boleh membuang waktu melakukan hal yang lain. Jadi saya terus mencoba menyatu dengan tim secepat yang saya bisa. Sistem permainannya bagus, sungguh rumit, tapi bagus,” tegasnya. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com