Park Hang-Seo menebar perang urat saraf kepada pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong.
Sumber: VIVAGOAL/Dimas Sembada.

Hadapi Thailand, Park Hang-Seo Minta Bantuan Pelatih Timnas Malaysia

Arie Lihardo - January 12, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaTimnas Vietnam akan berhadapan dengan Thailand di final Piala AFF 2022. Pelatih Vietnam, Park Hang-Seo meminta bantuan pelatih Malaysia, Kim Pan-Gon jelang laga pamungkas tersebut.

Leg pertama final Piala AFF sendiri akan lebih dulu berlangsung di My Dinh National Stadium, Hanoi, pada Jumat (13/1) esok hari. Dilanjutkan dengan leg kedua yang digelar di Thammasat Stadium, Thailand, tiga hari kemudian.

Park Hang-Seo: Indonesia Setara Vietnam? Buktikan Di Pertandingan Besok
Sumber: VIVAGOAL/Dimas Sembada.

Park Hang-Seo menganggap duel final melawan Thailand cukup krusial mengingat Piala AFF tahun ini akan menjadi turnamen terakhirnya. Kontrak Park Hang-Seo akan berakhir setelah kompetisi antar negara Asia Tenggara tersebut.

Untuk mencari titik kelemahan Thailand, Park Hang-Seo mengaku telah berbicara dengan Kim Pan-Gon yang merupakan rekan senegaranya, yakni Korea Selatan.


Baca Juga:


Hal tersebut dilakukan Park Hang-Seo bukannya tanpa alasan. Kim Pan-Gon sempat membawa Harimau Malaya mengalahkan Thailand 1-0 dalam leg pertama semifinal Piala AFF, meski harus takluk 0-3 di leg kedua.

“Semalam, saya berbicara dengan Kim Pan-Gon, dua memiliki pengalaman melawan Thailand dalam dua laga terakhir,” kata Park Hang-Seo dikutip dari Soha.vn.

Madam Pang: Saya Cinta Suporter Indonesia!
Manajer Timnas Thailand, Madam Pang, saat lawan melawan Indonesia, Kamis (29/12), sore WIB, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK.
Foto: VIVAGOAL/Dimas Edi Sembada

Lebih lanjut, Park Hang-Seo turut memuji komposisi pemain Thailand. Bahkan, tim besutan Alexandre Polking dianggap bisa merepotkan Vietnam.

“Thailand memiliki gaya bermain sendiri, mereka memiliki sayap kiri dan kanan yang cukup baik. Gelandang mereka semuanya sangat fleksibel dan memiliki karater sendiri. Mereka selalu memberi kami tekanan,” pungkasnya.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com